Kabar mengejutkan datang dari aktris sekaligus bintang drama ‘Itaewon Class’ yakni Kim Da Mi. Diketahui bahwa kontrak sang aktris dengan agensi ANDMARQ yang telah menaungi karier aktingnya selama ini telah berakhir.
Melansir dari KBI Zoom pada Kamis (05/05/22), sebuah laporan dari SPOTV News pada 2 Mei lalu menyebutkan bahwa Kim Da Mi memutuskan untuk meninggalkan agensinya itu tanpa memperpanjang kontraknya.
Wanita kelahiran tahun 1995 itu diketahui menandatangani kontrak ekslusif dengan ANDMARQ sejak tahun 2018 dan aktif menjadi aktris yang mewakili perusahaan tersebut selama 4 tahun lamanya.
Kim Da Mi memilih untuk keluar dari agensinya setelah diskusi panjang menjelang berakhirnya kontrak. Kedua belah pihak dilaporkan berpisah secara damai dan saling memberikan dukungan untuk pertumbuhan satu sama lain di masa depan.
Sementara itu, aktris bermarga Kim itu telah memulai debut di dunia akting sejak tahun 2018 lewat film yang berjudul ‘Marionette’. Tak lama berselang, Dami kemudian menjadi pemain utama dalam film ‘The Witch: Part 1. The Subversion’ yang disutradarai oleh Park Hoon Jung.
Usut punya usut, Da Mi menjadi orang yang terpilih dan mendapatkan karakter utama setelah melewati serangkaian audisi dengan rasio persaingan 1.500 banding 1. Tampaknya, kesuksesan yang diraih olehnya tidak cukup sampai situ saja.
Berkat perannya dalam film aksi-misteri itu, namanya langsung melejit dan dikenal oleh orang-orang. Ia juga berhasil menyabet sejumlah penghargaan sebagai ‘Aktris Pendatang Baru Terbaik’ dan dijuluki sebagai ‘Monster Rookie’.
Terhitung sudah 4 tahun berkarier, sosok Kim Da Mi menjadi salah satu aktris muda yang sedang naik daun dan sukses meninggalkan kesan baik kepada para penonton berkat kemampuan akting yang dimilikinya.
Pada tahun 2020 lalu, ia akhirnya debut di drama Korea pertamanya yang berjudul ‘Itaewon Class’ dan beradu akting dengan aktor top Park Seo Joon. Lewat drama hits tersebut, namanya semakin dikenal publik bahkan penonton dari seluruh dunia.
Da Mi kemudian muncul kembali ke layar televisi lewat drama komedi-romantis ‘Our Beloved Summer’ yang tayang pada akhir tahun 2021 dan dipasangkan dengan Choi Woo Shik yang sama-sama membintangi film ‘The Witch: Part 1. The Subversion’.
Baca Juga
-
Kejutkan Penggemar, Ed Sheeran Umumkan Kelahiran Anak Kedua!
-
Ungkap Menderita Bulimia, Suhyun AKMU Jelaskan Kondisi Terkini
-
Usai Drama, Webtoon Populer Love Alarm akan Dibuat Menjadi Reality Show
-
Merasa Cemas dengan Finansial? Ini 3 Cara Menangani Money Anxiety
-
ASTRO Bagikan Pemikirannya Soal Comeback dan Promosi Tanpa MJ
Artikel Terkait
Entertainment
-
Allday Project Ajak Kita Nikmati dan Rayakan Hidup Lewat Lagu One More Time
-
Nurra Datau Ungkap Awal Karier Akting: Dari Iseng hingga Jatuh Cinta
-
Diangkat dari Light Novel, Anime Killed Again, Mr. Detective? Resmi Digarap
-
Na Daehoon Datang di Sidang Cerai Perdana, Jule Tidak Ikut Mediasi?
-
Sinopsis De De Pyaar De 2, Film Terbaru Ajay Devgan dan Rakul Preet Singh
Terkini
-
Kuasai Oxford United, Semoga Erick Thohir Tak Blunder Seperti di Inter Milan dan Timnas Indonesia
-
Saat Hidup Tidak Sesuai Ekspektasi, Kenapa Kita Selalu Menyalahkan Diri?
-
18 November: Cukup! Tidak Ada Lagi Alasan untuk Menoleransi Pelecehan Anak
-
FIFA Puskas Award 2025: Maaf para Culers, Gol Lamine Yamal Sejatinya Tak Terlalu Istimewa!
-
Selera Makanmu Ungkap Rahasia Karaktermu: Si Perfeksionis Suka Sayur, Siapa Kamu?