Sekitar beberapa hari yang lalu boy group global BTS memulai persiapan perilisan teaser untuk comeback album terbaru mereka bertajuk Proof.
Menyadur Allkpop pada Sabtu (7/5/2022), mulai dari sebuah gambar logo teaser, kini BTS kembali mengeluarkan cover art untuk lead single baru bertajuk 'Yet to Come'.
Cover art dengan warna lembut, serta logo group BTS berada di tengah-tengah untuk kemudian terduplikasi beberapa dan tertata sejajar seolah menggambarkan ilusi logo yang lebih besar. Jika dilihat-lihat lebih detail lagi, poster cover art untuk lagu 'Yet to Come' seolah menggambarkan labirin atau beberapa pintu yang pernah dilewati member BTS. Menandakan perjalanan karier mereka dari awal hingga sekarang.
Sementara itu jadwal teaser album 'Proof' sendiri dirilis dalam bentuk kepingan CD, dengan berderet tanggal rangkaian perilisan teaser tertulis di atasnya.
Berdasarkan data yang tertulis di atas kepingan CD berwarna silver tersebut, berikut jadwal perilisan teaser untuk album 'Proof'.
1. Tanggal 9-11 Mei 2022, pukul 00.00 KST - perilisan track list.
2. Tanggal 17-23 Mei 2022, pukul 00.00 KST - Proof of Inspiration.
3. Tanggal 28-29 Mei 2022, pukul 00.00 KST - concept photo (Proof).
4. Tanggal 31 Mei - 2 Juni 2022, pukul 00.00 KST - concept photo (Door).
5. Tanggal 7 Juni 2022, pukul 00.00 KST - ??? (Masih dirahasiakan)
6. Tanggal 8 Juni 2022, pukul 00.00 KST - Yet To Come Official MV Teaser.
7. Tanggal 9 Juni 2022, pukul 00.00 KST - Yet To Come Official MV Teaser di YouTube Short.
8. Tanggal 10 Juni 2022, pukul 13.00 KST - Yet To Come Official MV.
9. Tanggal 13 Juni 2022 - ??? (Masih dirahasiakan).
Sementara itu album 'Proof' akan berisi track list dari lagu-lagu terbaik BTS di sepanjang karier mereka, dengan tambahan tiga lagu baru. 'Yet to Come' akan menjadi lead single untuk album comeback antologi terbaru ini. Album antologi 'Proof' akan secara resmi dirilis pada tanggal 10 Juni 2022 mendatang.
Itu tadi kabar terbaru dari BTS, dan peluncuran covert art, serta jadwal teaser untuk album baru mereka 'Proof'. Makin tidak sabar menunggu comeback BTS. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Kai EXO 'Walls Don't Talk' Rasa Gelisah Akibat Gejolak Asmara yang Tertahan
-
Kwon Eunbi 'Hello Stranger', Tebar Pesona Lewat Melodi yang Menggoda
Artikel Terkait
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Yoo Jae-suk hingga Suga BTS Beri Sumbangan Imbas Kebakaran Hutan di Korea
-
Digaji Puluhan Juta, Dua WNA China Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus SMS Phishing Melalui BTS Palsu
-
Jungkook BTS Alami Pencurian Saham: Kronologi dan Tindakan Hukum
Entertainment
-
Cate Blanchett Isyaratkan Ingin Pensiun dari Dunia Akting: Aku Mau Berhenti
-
5 Anime yang Paling Banyak Dinominasikan di Crunchyroll Anime Awards 2024
-
Suho EXO Terpilih Jadi Duta Kehormatan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia
-
Pergi ke Luar Angkasa, Katy Perry: Saya Sangat Merekomendasikan Ini
-
5 Drama China yang Dibintangi Wu Yuheng, Ada The Blossoming Love
Terkini
-
Pengamat Malaysia Sebut Jay Idzes Cocok Jadi Kapten ASEAN All Stars, Apa Untungnya?
-
Ngopi Sekarang Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya?
-
Review Series The Queen Gambit: Perjalanan Anak Jenius di Atas Papan Catur
-
4 Ide Outfit Harian dari Winter aespa, Cocok Buat yang Suka Gaya Minimalis!
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi