Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Qayla Ramadhania
Film Bridge To Terabithia. (imdb.com)

Bridge To Terabithia adalah film fantasi drama yang dirilis pada tahun 2007 dan berdurasi 95 menit. Film ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Katherine Paterson. Dibintangi Josh Hutcherson, AnnaSophia Robb, Bailee Madison, dan masih banyak lagi.

Sebelum menonton film, ada baiknya kamu membaca sinopsisnya di bawah ini. 

Sinopsis Film 'Bridge To Terabithia' 

Jess Aarons memiliki kesulitan di dalam kehidupan keluarganya. Mulai dari tugas di pertanian keluarga hingga empat saudara perempuannya yang berisik.  

Sedangkan Leslie Burke adalah gadis kaya yang cerdas yang baru saja pindah.

Sepanjang musim panas Jess habiskan dengan berlatih lari untuk persiapan lomba lari di kelasnya. Namun saat perlombaan, tiba-tiba seorang gadis berhasil mendahuluinya, membuat Jess marah.

Gadis yang bernama Leslie itu rupanya murid pindahan. Dia kaya, cerdas, dan baik hati. Sifatnya yang positif itu membuat Jess akhirnya menyukainya hingga mereka pun berteman. 

Kebetulan pula Jess dan Leslie membagi minat yang sama, mereka antusias pada kelas musik yang digurui oleh Miss Julia Emunds yang cantik dan baik hati. Kedekatan Jess dan Leslie pun berkembang hingga mereka menjadi sahabat. 

Di sekolah, Jess dan Leslie diganggu oleh seorang pembully yang lebih tua bernama Janice Avery. Bukan hanya mereka saja, rupanya anak-anak sekolah juga takut pada Janice Avery. Jess dan Leslie pun mencari cara untuk membalas Janice. 

Suatu hari, Jess dan Leslie menemukan sebuah hutan di dekat rumah mereka. Mereka menyebrang dari rumah ke hutan dengan menggunakan tali. Oleh imajinasi, Jess dan Leslie menamakan tempat tersebut Terabithia, mereka menjadi ratu dan rajanya, melawan para penyusup yang berusaha menganggu. Jess dan Leslie menyembunyikan Terabithia, walau adik perempuan Jess yang bernama May Belle diam-diam mengikuti mereka. 

Apa yang terjadi pada pembully mereka? Bagaimana jadinya Jess, Leslie, dan Terabithia? Film ini bisa ditonton di Netflix, Disney+, atau sewa/beli film di Google Playstore. Selamat menonton!

Qayla Ramadhania