Kabar kurang mengenakkan datang dari salah satu artis asuhan J Planet Entertainment, LUNARSOLAR. Baru-baru ini, agensi memberikan pengumuman bahwa LUNARSOLAR bubar.
Tak dapat dihindari, kabar pembubaran ini tentunya sangat mengejutkan para penggemar. Banyak dari mereka yang tak menyangka girl group yang belum genap dua tahun debut ini bakal bubar dalam waktu sesingkat ini.
Nah, buat kamu yang penasaran dan ingin tahu lebih jauh tentang girl group satu ini, yuk simak beberapa fakta menarik LUNARSOLAR berikut ini!
1. Girl group pertama J Planet Entertainment
Pada Juli 2020, untuk pertama kalinya J Planet Entertainment mengumumkan bahwa mereka akan mendebutkan girl group pertama mereka yang kemudian diketahui bernama LUNARSOLAR.
Untuk anggotanya sendiri terdiri dari 4 orang member yang sebelumnya sempat tergabung dalam tim trainee J Planet, ROOKIE PLANET.
2. Debut pada 2 September 2020
Selang beberapa bulan kemudian, LUNARSOLAR akhirnya resmi memulai debut mereka bersama Eseo, Taeryeong, Jian, dan Yuuri pada 2 September 2020.
LUNARSOLAR debut dengan merilis single album pertama mereka, SOLAR : flare, dan music video (MV) untuk lagu debut mereka, OH YA YA YA.
3. Fandom grup mereka bernama HAEDAL
Selanjutnya, pada Desember 2020, LUNARSOLAR secara resmi mengumumkan tentang nama fandom grup mereka. Sesuai pengumuman yang dibagikan, fandom resmi mereka diketahui bernama HAEDAL.
HAEDAL sendiri memiliki dua arti nama. Pertama, berarti matahari dan bulan dari LUNARSOLAR. Kedua, seperti berang-berang laut yang berpegangan tangan agar tidak hanyut di air, LUNARSOLAR dan para penggemar akan berpegangan erat dan saling mengandalkan.
4. Bubar usai hampir 2 tahun debut
Usai hampir 2 tahun debut bersama, agensi tiba-tiba saja memberikan pengumuman bahwa LUNARSOLAR telah resmi mengakhiri kontrak mereka. Pengumuman mengejutkan tersebut dibagikan belum lama ini, tepatnya pada 22 Mei lalu.
Dalam pernyataannya, J Planet Entertainment juga mengungkapkan bahwa keempat member akan terus saling mendukung dengan kegiatan baru mereka masing-masing serta memberikan ucapan terima kasih kepada penggemar yang telah setia mendukung LUNARSOLAR selama ini.
5. Lagu terakhir mereka rilis sehari setelah pembubaran
Tepat sehari setelah LUNARSOLAR dinyatakan bubar, girl group ini sempat merilis lagu terakhir mereka, Do you wanna get down, pada 23 Mei lalu. Mereka juga tampak mengunggah MV untuk lagu ini ke YouTube dan MV-nya kini terus dibanjiri komentar dukungan dari para penggemar.
Itulah dia beberapa fakta menarik tentang LUNARSOLAR yang belum lama ini baru saja diumumkan bubar. Mari terus beri dukungan untuk keempat member LUNARSOLAR dengan kegiatan mereka masing-masing di masa yang akan datang!
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
Mimpi Belle Kiss of Life Akhirnya Terwujud! Konser Perdana di Jakarta Banjir Cinta
Entertainment
-
Kupas Alasan Sistem Pilih Jinwoo Jadi Wadah Shadow Monarch di Solo Leveling
-
Jelang Sidang Pertama, Taeil Dikritik Usai Tertangkap Minum Bersama Teman
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
Berpetualang di Dunia Game! Ini 4 Anime Bertema Virtual Reality Terbaik
-
A Shop for Killers Season 2 Umumkan Pemain Utama, Ada Lee Dong Wook
Terkini
-
Review Film Santosh: Melihat Borok Institusi Lewat Mata Sosok Polisi
-
Tak Ada Pemain Utama Timnas di ASEAN All Stars, Skuat Garuda Terhindar dari Kerugian Besar!
-
Petualangan Terakhir Ivan dan Kawan-Kawan di Novel The One and Only Family
-
Petualangan Magis di Dunia Roh dalam Film Spirited Away
-
Memeluk Diri Apa Adanya, Pesan Hangat Lagu "Just Right" GOT7