Siapa, nih, yang suka banget nontonin anime bertema aksi? Tentu saja, kalau lagi ngomongin genre ini pasti nggak lepas sama adegan gelut atau tawuran dan sebagainya. Nah, buat kamu yang suka anime yang ada aksi gelutnya, kamu wajib nonton 4 anime berikut!
1. Akudama Drive
Akudama Drive sendiri merupakan nama gerombolan penjahat yang terbentuk dalam suatu misi pencurian. Meski disebut gerombolan, mereka nggak ada yang akur. Karena sebenarnya, mereka adalah penjahat individual yang menerima misi sendiri-sendiri.
Namun karena misi ini, mereka pun harus bahu-membahu menyelesaikannya. Ada satu hal yang unik di sini, seorang warga sipil biasa justru terjebak di antara gerombolan penjahat ini cuma gara-gara ngejar kucing, parahnya dia justru dianggap sebagai penjahat tingkat tinggi hingga mampu memanipulasi data diri dan rekap kejahatannya.
2. Pawai Maut Berujung Rapsodi Dunia Lain
Berawal dari kerja lembur bagai kuda, seorang programer yang bertanggungjawab membenahi setiap ke-eror-an suatu game dan keluhan para customer, justru terisekai ke dalam game tersebut setelah begadang selama 3 hari. Ia yang mendambakan hidup dengan tidur teratur pun pasrah ketika masuk ke dunia game tersebut. Dengan keahlian seorang programer, bisakah ia kembali ke dunianya kembali?
3. Kesatria Tengkorak Berkelana di Dunia Lain
Masih di dunia isekai, kali ini si kesatria tengkorak justru nggak tahu alasan dia bisa sampai ke dunia game yang dia mainkan. Karena karakter gamenya yang hanya berwujud tengkorak, ia pun tak pernah melepas helmnya di depan orang lain.
Kamu juga akan bertemu dengan ponta-chan, hewan suci berwarna hijau yang suka banget nomplok di bahunya si tengkorak. Biar pun raganya hanya tersisa tulang belulang, tokoh ini punya kekuatan yang overpower. Di tengah perjalanannya, dia pun mengetahui jika tubuh tengkoraknya adalah sebuah kutukan. Kira-kira gunanya caranya si kesatria ini lepas dari kirimannya, ya?
4. Battle Game in 5 Second
Pencinta para ikemen dengan sifat tsundere-nya, kayaknya wajib merapat ke sini. Si tokoh utama yang punya wajah sebeku es ini cueknya kebangetan. Bahkan saat masuk ke dunia lain, dia justru nggak peduli sama sekali. Meski gak peduli bisa keluar dari dunia tersebut atau enggak, dia tetap bertarung di game paling gak masuk akal. Namun karena kejeniusannya, tokoh ini justru jadi karakter paling kuat di dunia ini.
Itulah empat rekomendasi anime muse Indonesia dengan aksi pertengkaran super seru. Jadi, kamu udah nonton yang mana aja, nih?
Baca Juga
-
Gerakan Antirokok: Tanda Peduli Kesehatan atau Gagalnya Pendidikan Publik?
-
ASN Baru dari Program MBG: Konsekuensi Panjang dan Nasib Keberlanjutan
-
Novel Jangan Bercerai, Bunda: Sebuah Cermin Retak Rumah Tangga
-
Tips Jitu Membuat Keputusan Bijak di Buku Clear Thinking
-
Ada Mimpi yang Terkubur dan Malu yang Tumbuh Subur
Artikel Terkait
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!