Jennie BLACKPINK ungkap rencana liburan seperti apa yang ingin ia lakukan saat musim panas. Jennie baru-baru ini melakukan sesi wawancara dan pemotretan untuk majalah W Korea dengan menampilkan konsep elegan sekaligus seksi, yang sukses menjadi perbincangan hangat di kalangan publik.
Mengutip melalui Allkpop pada Selasa (21/6/2022), W Korea juga mengunggah video cuplikan singkat di balik layar yang berdurasi sekitar 2 menit di akun media sosial mereka.
Di dalam video wawancara singkat tersebut Jennie menjawab beberapa pertanyaan singkat dan cepat yang diberikan kepadanya.
Pertanyaan pun dimulai dengan fakta seberapa rapinya seorang Jennie BLACKPINK saat menjalani rutinitasnya sehari-hari, hingga agenda apa yang ingin ia lakukan untuk libur musim panas tahun ini.
Berapa banyak teddy bears yang Jennie miliki?
"Tujuh," jawab Jennie setelah berpikir sejenak dan menghitung jumlah teddy bears yang ia miliki.
Apa yang Jennie lalukan pagi ini setelah bangun tidur?
"Aku pergi mandi," ujarnya dengan senyum menggemaskan.
Apa yang ingin Jennie makan sekarang?
"Perut daging Babi panggang," jawabnya semangat.
Hadiah apa yang Jennie berikan kepada orang lain baru-baru ini?
"Body lotion." Jennie menjawab dengan cepat untuk pertanyaan yang satu ini.
Hal apa yang paling penting bagi Jennie untuk saat ini?
"BLINK." Jennie menjawabnya tanpa berpikir panjang.
Konten seperti apa yang ingin Jennie unggah di YouTube channel miliknya nanti?
"Aku berpikir untuk membuat konten sesi tanya jawab bersama BLINK," balas Jennie.
Apakah ada rencana liburan untuk musim panas kali ini?
"Aku sangat berterima kasih jika aku diberikan rencana liburan musim panas. Namun, aku tidak yakin aku bakal punya rencana liburan musim panas tahun ini," jawab Jennie, sedikit bersedih dengan kenyataan bahwa ia begitu sibuk hingga tidak sempat merencanakan liburan musim panas untuk tahun ini.
Mana yang lebih kamu sukai, pergi jalan-jalan atau istirahat saat kamu pergi berlibur?
"Istirahat."
Jennie terlihat tertarik dengan olahraga golf akhir-akhir ini, olahraga apa yang ingin Jennie pelajari di masa depan?
"Untuk sekarang sepertinya aku ingin belajar olahraga golf lebih serius lagi."
Terakhir, apa yang ingin Jennie katakan kepada BLINK?
"BLINK, selamat tinggal, aku merindukan kalian," jawab Jennie sembari tersenyum dan melambaikan tangannya ke arah kamera.
Itu tadi cuplikan wawncara singkat Jennie BLACKPINK bersama W Korea. Sementara itu, Jennie akan menghiasi cover majalah W Korea untuk edisi bulan Juli mendatang.
Baca Juga
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
-
Powerful Abis! EXO Resmi Comeback Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Crown'
Artikel Terkait
-
Jennie BLACKPINK Jadi Cover Majalah W Korea, Harga Outfitnya Bikin Melongo
-
Joy Red Velvet Puncaki Reputasi Brand Individu Anggota Girl Grup Bulan Juni
-
MV 'Kill This Love' BLACKPINK Telah Melampaui 1,6 Miliar Penayangan di YouTube
-
5 Gaya Nia Ramadhani Olahraga, Mirip Lisa BLAcKPINK
-
Tampil Berbeda dengan Rock n Roll, Intip Gaya Rose BLACKPINK Jadi Cover Majalah Vogue
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!