Mengutip melalui laman Sports World pada Selasa (28/6/2022), menurut seorang pejabat industri musik, ENHYPEN akan menggelar World Tour pertamanya pada pertengahan bulan September. Dimulai dengan konser di Seoul, tur ini akan berlanjut di Jepang dan juga Amerika Serikat. Tur ini diharapkan menjadi pertemuan offline pertama antara ENGENE (sebutan penggemar ENHYEPEN) dan para anggota ENHYPEN di Korea serta di seluruh dunia.
Sementara itu, ENHYPEN tengah mempersiapkan comeback dengan mini album baru bertajuk 'MANIFESTO: DAY 1' yang akan dirilis pada 4 Juli pukul 6 sore KST. Ini menjadi comeback pertama mereka dalam enam bulan sejak merilis 'DIMENSION : ANSWER' pada Januari lalu.
Senin, (27/6), ENHYPEN merilis daftar lagu untuk album terbarunya tersebut. Mini album ketiga ini menampilkan total sebanyak 6 buah lagu dan judul lagu utamanya masih belum diungkap. Keenam lagu tersebut, antara lain "Walk The Line", "Future Perfect (Pass the MIC)", "ParodoXXX Invasion", "TFW (That Feeling When)", "Shout Out", dan "Foreshadow."
Dilansir melalui Allkpop, Minggu, (26/6), ni ENHYPEN berhasil memecahkan rekor baru di Spotify, salah satu platform musik terbesar di dunia. Boy group beranggotakan Heeseung, Jay, Jake, Sunghoon, Sunoo, Jungwon, dan Ni-Ki ini mencapai 1 miliar streaming di Spotify dalam waktu 571 hari setelah debut mereka. Hal ini menjadikan ENHYPEN sebagai artis K-Pop tercepat yang mencapai tonggak sejarah ini.
ENHYPEN merupakan boy group asuhan BELIFT LAB yang lahir dari program survival 'I-LAND'. Debut pada tanggal 30 November 2020, ENHYPEN sukses merilis berbagai karya mengesankan dan menorehkan sejumlah prestasi yang membanggakan.
Pada bulan Februari 2022, dilansir melalui laman Soompi, Asosiasi Industri Rekaman Jepang (RIAJ) telah mengumumkan sertifikasi resmi terbarunya dan album terbaru ENHYPEN, yakni 'DIMENSION : ANSWER' masuk dalam daftar sertifikasi emas. Album repackage pertama grup ini, telah disertifikasi emas oleh RIAJ Jepang karena berhasil terjual lebih dari 100.000 copy. ENHYPEN juga memperluas rekor mereka sebagai grup K-Pop generasi ke-4 dengan album yang paling banyak meraih sertifikat di Jepang.
Terhitung, sebanyak tiga album Korea ENHYPEN, yakni 'BORDER : CARNIVAL', 'DIMENSION : DILEMA', dan 'DIMENSION : ANSWER' telah meraih sertifikasi emas di Jepang. Ketiga album ini juga menduduki puncak chart Oricon Jepang.
Bagaimana tanggapan kalian?
Tag
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
-
Selamat! Anak Pertama Choiza Dynamic Duo Akhirnya Lahir
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
Entertainment
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
Terkini
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?