Hu Yitian dan Zhang Yunlong akan kembali bekerja sama dalam drama China Checkmate yang dikabarkan tayang tahun ini. Drama China ini akan ditayangkan melalui platform iQiyi. Dikemas dalam 24 episode, Checkmate menyajikan cerita bertema investigasi yang mengusung genre thriller-misteri.
Checkmate menceritakan tentang Situ Yan (Hu Yitian), seorang pengacara muda dari Peking, nama lain dari Beijing, yang baru saja diberhentikan dari jabatannya karena terlalu berpegang teguh pada prinsipnya. Untuk menjadi seorang detektif, Situ Yan datang ke Harbin. Di sanalah ia bertemu dengan Luo Shaochuan (Zhang Yunlong) yang lugas dan kaya.
Dalam proses penyelidikan berbagai kasus, Situ Yan dan Luo Shaochuan bertemu dengan Zhou Mowan (Zhang Xinyu). Zhou Mowan merupakan seorang wanita yang pemberani. Ketiganya kemudian bersama-sama melakukan penyelidikan dan menggali sebuah konspirasi besar.
Sebelumnya, di tahun 2020, Hu Yitian dan Zhang Yunlong merupakan rekan dalam drama China My Roommate Is a Detective. Baik Checkmate maupun My Roommate Is a Detective sama-sama diadaptasi dari buku-buku Parot karangan Agatha Christie. Kedua drama tersebut juga berlatar pada era yang sama, yakni era Republik Tiongkok.
Sama seperti Checkmate, My Roommate Is a Detective menyuguhkan kisah investigasi dari berbagai kasus. Dalam drama ini, Zhang Yunlong berperan sebagai Qiao Chusheng, seorang perwira polisi muda yang cerdas, licik, dan banyak akal. Sedangkan Hu Yitian memerankan tokoh Lu Yao, seorang pemuda yang baru kembali ke Tiongkok setelah mengenyam pendidikan di Inggris.
Ketika Qiao Chusheng membentuk tim detektif pemberantas kejahatan elit untuk mengatasi sebuah kasus yang sulit, ia menarik Lu Yao ke dalam timnya. Meski Lu Yao tampak seperti seseorang yang tak kenal aturan, Qiao Chusheng tahu bahwa pemuda itu sebenarnya memiliki pemikiran yang cemerlang. Ia percaya bahwa kasus ini dapat terpecahkan dengan bantuan Lu Yao.
Untuk melengkapi tim ini, Qiao Chusheng juga mengundang Bai Youning (Xiao Yan), seorang reporter wanita yang fokus dalam penerbitan surat kabar harian. Ia berpikiran bebas dan memiliki rasa keadilan yang kuat. Bai Youning kemudian menjadi teman serumah Lu Yao. Keduanya membagi biaya sewa rumah bersama.
Bai Youning dan Lu Yao selalu meributkan hal-hal kecil. Keduanya bertingkah seperti Tom and Jerry. Qiao Chusheng selalu menjadi penengah di antara mereka. Ketiganya kemudian semakin dekat dan membentuk tim detektif kecil. Mereka berspesialisasi dalam memecahkan kasus pembunuhan yang aneh dan meresahkan.
Jika kamu sudah pernah menonton My Roommate Is a Detective, jangan lupa ikuti juga petualangan Hu Yitian dan Zhang Yunlong dalam Checkmate.
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
Bikin Penggemar Tak Sabar, ITZY Tampil Glamor di Cuplikan MV 'SNEAKERS' Jelang Comeback
-
7 Rekomendasi Drama China Tentang CEO Paling Romantis Sekaligus Lucu
-
Sudah Musim Ketiga, Dragon Day You're Dead Kembali dengan Pemeran yang Sama
-
Drama China Dr. Tang Resmi Tamat, Akting Wei Daxun Banjir Pujian
-
Shen Yue Diejek Gemuk dan Diminta Diet, Penggemar Sigap Bela sang Aktris
Entertainment
-
Gempi Menang AMI Awards 2025, Reaksi Bahagianya Bikin Netizen Ikut Terharu
-
Tomb Raider: The Legend of Lara Croft Siap Masuki Season 2 pada 11 Desember
-
Anime My Happy Marriage Siapkan 3 Episode Spesial, Tayang di Netflix 2026
-
Al Ghazali Jadi Calon Bapak! Alyssa Daguise Umumkan Kehamilan Anak Pertama
-
Termurah Rp 1,25 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser NCT Wish di Jakarta
Terkini
-
4 Pilihan Sunscreen dengan Kemasan Sachet, Solusi Praktis Dibawa Traveling
-
Masalahnya Bukan di Netflix, tapi di Literasi Digital Kita
-
Ivar Jenner dan Marceng Masuk Skuad Sea Games, Perbesar Peluang Raih Medali Emas?
-
100 Perempuan Muda Siap Raih Mimpi Bersama Glow & Lovely Bintang Beasiswa 2025
-
Jafar/Felisha: Asa Kantongi Tiket Terakhir WTF 2025 vs Ruttanapak/Jhenicha