Bersiap untuk comeback, Choi Yena bagikan time table untuk mini album keduanya bertajuk 'SMARTPHONE.' Mengutip dari laman Allkpop, Senin, 19 Juli 2022 tengah malam KST, Choi Yena merilis time table yang mengungkapkan tanggal untuk semua teaser yang akan dirilis untuk mini album barunya yang akan datang, 'SMARTPHONE.'
Dengan nuansa serba pink, tanggal teaser yang tertera dalam time table ditampilkan dengan emotikon lucu. Adapun foto konsep pertama akan dirilis pada 20 Juli, dilanjut dengan foto konsep kedua pada 21 Juli, dan foto konsep ketiga pada 22 Juli. Selang dua hari, tepatnya pada 25 Juli, daftar lagu diumumkan. Selanjutnya, di tanggal 26 lyrics poster akan dirilis, dan di tanggal 27 MV teaser dibagikan.
Masih berlanjut, di tanggal 29 highlight medley diungkap. Sehari sebelum comeback, yakni pada 2 tanggal 2 Agustus Yena akan merilis D-1 Poster, dan terakhir di tanggal 3 Agustus pukul 6 sore KST, album beserta MV dirilis.
Sebelumnya, pada tanggal 17 dan 18 Juli tengah malam KST, melalui media sosial resminya YENA OFFICIAL, poster dan video logo bergerak coming soon dirilis satu demi satu, meningkatkan ekspektasi para penggemar.
Pertama-tama, Yena merilis poster coming soon yang didekorasi dengan warna pink dan nama pengirim 'YENA' terukir di ponsel jadul berwarna merah muda tersebut.
Setelahnya, Yena merilis video logo bergerak yang menarik perhatian karena logo 'YENA' digambar dengan jelas bersama dengan efek suara yang mengingatkan pada animasi pahlawan transformasi. Hal ini meningkatkan rasa penasaran tentang konsep album baru melalui gerakan logo yang jenaka.
Mini album 'SMARTPHONE' yang akan dirilis pada 3 Agustus mendatan ini menjadi comeback pertamanya dalam waktu 7 bulan sejak merilis mini album debut 'SMiLEY' pada 17 Januari 2022. Mini album 'SMiLEY' menampilkan total sebanyak 5 buah lagu yang masing-masing berjudul, "Before Anyone Else", "SMILEY", "Lxxk 2 U", "PRETTY BOYS", dan "VACAY."
Lagu debut sekaligus utama yang berjudul "SMILEY" secara khusus dibawakan bersama dengan solois BIBI. Lagu ini mengungkapkan pola pikir positif, bahkan di tengah situasi yang sulit. Video musiknya sendiri tampak berwarna warni dengan kombinasi warnanya yang terlihat serasi sehingga membuat penonton nyaman melihatnya.
Bagaimana tanggapan kalian soal Choi Yena?
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Sesuai Keinginan, Haein LABOUM Bongkar Jenis Kelamin Calon Anak ke-2 Sambil Ucap Syukur
-
Han Seung Woo Hengkang dari IST Entertainment
-
Sambut Musim Dingin, FIFTY FIFTY Rilis Single Album Bertajuk Winter Glow
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
Entertainment
-
Gantikan Kim Nam Gil, Ini Alasan Kim Moo Yeol Bintangi Drama Korea Get Schooled
-
Balas ADOR, NewJeans Klaim Kontrak Eksklusif Berakhir Sesuai Hukum
-
Alvin Lim Tuding Denny Sumargo Biang Kerok Konflik Agus Salim dan Teh Novi: Makanya Nggak Beres-Beres
-
Farhat Abbas Tantang Denny Sumargo Buktikan Rencana Bagi-Bagi Uang Donasi Agus ke Orang Lain
-
Membangun Hubungan Ditengah Bencana Serangan Zombie dalam Film 'Zombieland'
Terkini
-
Statistik Apik Gustavo Souza, Juru Gedor Baru PSIS Semarang Asal El Savador
-
3 Rekomendasi Produk Ampoule untuk Atasi Jerawat dan Kerutan, Auto Glowing!
-
Sentuhan Guru Tak Tergantikan, Mengapa Literasi Penting di Era AI?
-
Fadli Zon Resmikan Museum Kujang, Targetkan Indonesia Pusat Kebudayaan Dunia
-
Hidup Sehat Dimulai dari Mindset, Bukan dari Isi Dompet