ITZY berhasil meraih prestasi baru di Billboard. Pada Senin (25/7/2022) Soompi melaporkan bahwa mini album baru ITZY "CHECKMATE" telah sukses debut di peringkat No. 8 pada chart Billboard 200. Seperti yang diketahui, chart tersebut memberi peringkat mingguan album paling populer di Amerika Serikat.
Pencapaian itu menandai pertama kalinya ITZY memasuki peringkat 10 besar di Billboard 200. Ini juga merupakan entri ketiga mereka di chart Billboard 2022 secara keseluruhan setelah album “GUESS WHO” dan “CRAZY IN LOVE” yang sebelumnya hanya memuncak di posisi No. 11.
Menurut Luminate (sebelumnya MRC Data) album “CHECKMATE” secara total terjual sebanyak 33.000 copy selama minggu yang berakhir pada 21 Juli 2022.
ITZY menjadi girl group K-pop keempat dalam sejarah yang berhasil menembus peringkatt 10 besar Billboard 200, mengikuti BLACKPINK , TWICE , dan aespa.
Selain itu, “CHECKMATE” juga merupakan album girl grup K-pop kelima yang masuk peringkat 10 besar, mengikuti “THE ALBUM” BLACKPINK, “Taste of Love” dan “Formula of Love: O+T=<3” TWICE, serta album terbaru aespa “Girls.”
“CHECKMATE” dirilis secara respi pada tanggal 15 Juli 2022 lalu, dan menurut data yang dirilis oleh Hanteo, album tersebut sudah terjual 251.509 eksemplar pada hari pertama saja. Kemudian pada hari kedua, "CHECKMATE" terjual lebih dari 25.000 eksemplar, dengan total lebih dari 275.000 album.
Pada 19 Juli 2022 "CHECKMATE" sudah terjual lebih dari 420.000 copy, menjadi album dengan penjualan tertinggi ke-4 oleh girl grup dalam sejarah Hanteo.
Selain itu, album "CHECKMATE" juga memulai debutnya di peringkat #5 di Worldwide iTunes Album Chart dan mendarat di peringkat #10 pada European iTunes Album Chart. Selain itu, album ini juga berhasil masuk peringkat 10 besar di chart Top Album iTunes berbagai negara, termasuk Filipina, Thailand, India, Vietnam, Singapura Taiwan, Brasil, Hong Kong, Prancis, dan banyak lagi pada tanggal 16 Juli 2022 lalu.
Lagu utama album "CHECKMATE" yaitu "Sneakers" juga memasuki tangga lagu Top Song iTunes di beberapa negara termasuk Vietnam, Thailand, Hong Kong, Singapura, dan banyak lagi.
Selamat kepada ITZY atas pencapaian mereka yang sangat mengesankan!
Tag
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Daftar 10 Kota di AS yang Punya Gaji Rp1,6 Miliar
-
Trump Bujuk Vietnam, India, Israel Soal Tarif Impor, Cari Jalan Tengah?
-
Indonesia di Tengah 'Perang Tarif' Trump, Legislator PKS: RI Harus Jalankan Diplomasi Dagang Cerdas
-
Pengangguran di Amerika Serikat Meningkat Usai Trump Naikkan Tarif Impor
-
Industri Padat Karya RI Terancam Gulung Tikar Usai Kebijakan Tarif Impor 32 Persen Presiden Trump
Entertainment
-
Terlalu Ringan, Jaksa Ajukan Banding Vonis Bintang Squid Game O Yeong-su
-
Tembus 1 Juta Penonton, 'Jumbo' Resmi Jadi Film Animasi Indonesia Terlaris
-
Sinopsis Generation to Generation, Drama Zhou Yi Ran dan Bao Shang En
-
Siap Lawan Kim Soo-hyun, Keluarga Klaim Kim Sae-ron Punya 5 HP dan 4 Laptop
-
Endingnya Gantung, Akankah Animasi Devil May Cry Lanjut ke Season 2?
Terkini
-
Polri Menuju Lembaga Super Kuat? Ancaman di Balik Revisi UU Polri
-
Split Fiction Laris Manis, Tembus Satu Juta Kopi Hanya Dalam Dua Hari!
-
Judi Online, Lebaran, dan Daya Beli yang Tergerus: Tanggung Jawab Siapa?
-
Penuh Misteri! Ini 3 Novel Berlatar Sekolah Asrama yang Bikin Merinding
-
Ulasan Serial Study Group: Belajar atau Berantem, Siapa Takut?