Jelang comeback, girl group populer asal Korea Selatan, TWICE merilis daftar lagu untuk mini album barunya kesebelas bertajuk "BETWEEN 1&2" melalui media sosial resmi mereka. TWICE yang terdiri dari sembilan anggota ini, telah memperbarui kontraknya dengan agensi JYP Entertainment bulan lalu.
Melansir dari Kbizoom, pada Selasa (26/7/2022), TWICE mengungkapkan lagu utama dan lagu-lagu lainnya yang akan terdapat di Mini Album ke-11 "BETWEEN 1&2" melalui media sosial mereka. Dalam daftar lagu yang diungkapkan akan terdapat total 7 lagu termasuk lagu utama; Talk that Talk, dan 6 b-side track lainnya; Queen of Hearts, Basics, Trouble, Brave, Gone, dan When We Were Kids.
Lagu utama 'Talk that Talk' disusun dan diproduksi oleh Lee Woo Min 'collapsedone', komposer yang bekerja keras dalam pembuatan lagu-lagu hit TWICE seperti, KNOCK KNOCK, What is Love?, dan The Feels. Sedangkan lirik lagu ini akan ditulis oleh tim penulis terkenal danke.
Daftar Lagu TWICE Mini Album ke-11 'BETWEEN 1&2'
Dalam review tracklist ini memberikan firasat kepada netizen tentang lahirnya album baru dengan tim ternama dari produser dalam dan luar negeri. Lagu 'Queen of Hearts', sebuah lagu berbahasa Inggris, yang disusun dan diaransemen oleh LDN Noise. Lagu ke-5 'Brave' disusun oleh Melanie Fontana, yang pernah mengambil bagian dalam produksi lagu-lagu TWICE seperti 'I CAN'T STOP ME' dan 'SCIENTIST'. Komposer terkenal seperti Isran dan Jo Yoon Kyung juga akan bergandengan tangan dalam proses produksi untuk meningkatkan tingkat kesempurnaan album.
Seperti biasa, para member TWICE juga turut andil dalam penulisan lirik lagu-lagu b-side dari album baru ini. Chaeyoung menulis lirik untuk lagu ke-3 'Basics', sebuah lagu yang penuh dengan kepekaan khusus, dan Jihyo menunjukkan bakatnya yang luar biasa dalam menulis lirik dengan menjadi penulis lirik untuk lagu ke-4 'Trouble', serta berpartisipasi dalam menyusun, proses paduan suara dan penyutradaraan lagu. Fans juga dapat menikmati kepribadian lembut Dahyun dengan partisipasinya dalam lirik dua lagu, 'Gone' dan 'When We Were Kids'.
Sementara TWICE telah membuka pre-order untuk Mini Album ke-11 "BETWEEN 1&2" pada tanggal 16 Juli 2022 dan akan secara resmi dirilis pada 26 Agustus 2022.
Baca Juga
-
Kejutkan STAY, Stray Kids Rilis 'MAXIDENT' Trailer untuk Comeback Mendatang
-
Lagu 'Pink Venom' BLACKPINK Mendominasi Chart Musik iTunes di 69 Negara
-
BM KARD Rilis 2nd Single Digital Bertajuk 'STRANGERS', Setelah Tujuh Bulan
-
Jelang Comeback, TWICE Mencoba Cari Jawaban di Teaser Opening 'BETWEEN 1&2'
-
Pecahkan Rekor Pribadi, Mini Album Terbaru ATEEZ Terjual 930.000 Copy
Artikel Terkait
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Stray Kids Rilis Album Jepang Bertajuk GIANT: Balasan Elegan Terhadap Hinaan HYBE?
-
Rayakan 10 Tahun Berkarier, Rewind Lepas EP 'Melangkah'
-
Lee Seung-gi Siap Rilis EP Baru 'With' Bulan Depan, Simak Detailnya!
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung