Girl group rookie besutan ADOR, NewJeans sukses pecahkan rekor dalam hal pre-order album. Mengutip dari laman NewJeans_News, album debut NewJeans telah melampaui 81,1 ribu pre-order di Ktown4U.
Angka ini menjadikan NewJeans sebagai girl group K-Pop dengan pre-order tertinggi di Ktown4U dalam 24 jam pertama dan berada di urutan ke-2 sebagai artis K-Pop wanita dengan pre-order album terbanyak di 24 jam pertama dalam sejarah Ktown4U.
Berikut daftar pre-order album 24 jam pertama tertinggi oleh artis K-Pop wanita dalam sejarah KTown4u :
1. LISA — 'LALISA' (96.8K)
2. NewJeans — 'New Jeans' (81,1K)
3. aespa — 'Girls' (78K)
4. ROSÉ — '-R-' (77K)
5. ITZY — 'CHECKMATE' (37,9K)
Mengutip dari laman Allkpop, NewJeans dijadwalkan memulai debut resminya pada tanggal 1 Agustus. Menjelang debutnya, NewJeans secara konsisten merilis lebih banyak video musik untuk lagu b-side dan memamerkan vokal yang luar biasa dari setiap anggota. Girl group ini juga merilis berbagai teaser untuk album debut mendatang dan mengungkapkan desain album untuk EP mendatang.
EP debut NewJeans menuai banyak sorotan karena dikemas dengan penuh merchandise dan berbagai desain spunky yang telah menerima banyak cinta dari penggemar. Girl group ini juga menawarkan tiga desain tas yang berbeda dan berbagai pilihan pembelian album
Desain album debut NewJeans disebut-sebut sebagai angin segar di industri musik. Grafik dan tata letak pada setiap halaman tampak bersih dan banyak yang mengatakan betapa desainnya sangat keren.
ADOR (All Doors One Room) yang merupakan sub-label dari HYBE mendebutkan girl group pertama mereka, NewJeans. Girl group ini beranggotakan 5 member, yakni Minji, Hani, Danielle, Haerin, dan Hyein. NewJeans akan merilis video musik untuk judul lagu keempat mereka “Cookie” pada 1 Agustus dan EP debut self-title mereka akan dirilis pada hari yang sama. Untuk versi fisiknya akan dirilis seminggu kemudian, tepatnya pada 8 Agustus.
Girl group bentukan Min Hee Jin ini juga dijadwalkan melakukan promosi di beberapa program musik Korea Selatan, seperti Mnet 'M Countdown' pada 4 Agustus, KBS 'Music Bank' pada 5 Agustus, dan SBS 'Inkigayo' pada 6 Agustus.
Selamat untuk NewJeans!
Tag
Baca Juga
-
STAYC Getarkan Jakarta, Awali Tur Dunia 2025 dengan Energi Penuh Gairah
-
Kapan Jurassic World Rebirth Tayang? Cek Jadwal dan Sinopsisnya Disini!
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
Artikel Terkait
-
Lucky Fan Bisa Menginap di Lokasi Syuting BTS In the Soop 2, Tertarik?
-
ENA Tanggapi Rumor Soal Tim Extraordinary Attorney Woo Pergi Liburan ke Bali!
-
3 Makanan Korea Wajib Dicoba Selain Kimchi
-
5 Lokasi Wisata di Bali yang Pernah Didatangi Lee Seung Gi Hingga Jasper Liu
-
Nonton Drakor Menjadi Self Reward di Tengah Kesibukanku sebagai Mahasiswa
Entertainment
-
Macaulay Culkin Bahas Soal Film Home Alone Terbaru, Ini Ide Versinya
-
Belum Rilis, Netflix Umumkan One Piece Live Action Musim 3
-
Cerita Kiki Eks CJR Harus Jadi Tulang Punggung Keluarga di Usia Sangat Muda
-
Na In-woo dan Shin Hye-sun Diincar Reuni dalam Drama Korea 1/24
-
Jungkook BTS Comeback Jadi Chef! Resep Barunya Dibagikan Lewat Live Weverse
Terkini
-
Penunjukan Nova Arianto, Timnas Indonesia U-20 dan Bukti Konkret Perpecahan di Tubuh PSSI
-
Wajib Tonton: 7 Film Adaptasi Kisah Nyata dengan Cerita Penuh Makna
-
Romansa dan Luka Masa Lalu dalam Novel Reuni Berdarah 1995
-
SEA Games 2025 dan Target Medali Perak yang Terlalu Rendah bagi Timnas Indonesia U-22
-
Ulasan Film Korea Mantis: Ketika Pembunuh Bayaran Jadi Pekerjaan Tetap