Girl group legendaris Girls' Generation akan kembali menghibur para penggemar setia mereka dengan mengadakan acara fan meeting untuk memperingati anniversary ke-15 tahun mereka.
Allkpop melansir pada Rabu (10/8/2022), fan meeting bertajuk '2022 Girls' Generation Special Event - Long Lasting Love' ini akan dilaksanakan pada tanggal 3 September 2022 mendatang, bertempat di KSPO Dome di Seoul, pukul 19.00 KST.
Tiket untuk acara fan meeting '2022 Girls' Generation Special Event - Long Lasting Love' akan mulai dijual untuk anggota fan club resmi pada tanggal 12 Agustus 2022, pukul 20.00 KST melalui website Yes24.
Penjualan tiket untuk publik umum akan dimulai pada tanggal 16 Agustus 2022, pukul 20.00 KST.
Tidak hanya akan diadakan secara offline, para penggemar di luar Korea Selatan pun dapat menyaksikan acara fan meeting ini melalui siaran online yang akan dilakukan melalui platform siaran global Beyond Live.
Detail untuk opsi membeli tiket streaming online untuk acara ini melalui Beyond Live akan diinformasikan di lain waktu.
Sementara itu, Girls' Generation diketahui baru saja melakukan comeback dengan full album ketujuh mereka bertajuk 'Forever 1' dengan title track berjudul sama, dalam rangka merayakan anniversary ke-15 tahun mereka.
Tidak hanya merilis album dalam format penuh, Girls' Generation juga memanjakan para penggemar mereka melalui sejumlah penampilan di acara variety show, seperti Soshi Tam Tam, Amazing Saturday, Knowing Bros, The Game Carterers, dan masih banyak lagi.
Minggu ini Girls' Generation juga dijadwalkan untuk tampil di ajang musik mingguan untuk pertama kalinya setelah 5 tahun absen, yaitu di acara musik Mnet 'M Countdown' pada tanggal 11 Agustus 2022, dan SBS 'Inkigayo' pada tanggal 14 Agustus 2022.
Namun sayangnya, mereka harus membatalkan jadwal tampil di kedua ajang musik minggguan tersebut karena salah satu member, yakni Seohyun terpapar Covid-19.
Meskipun begitu, para member Girls' Generation tetap berjanji akan kembali betemu dengan para penggemar secepat mungkin dan menampilkan lagu baru mereka dengan panggung yang lebih keren.
Para penggemar pun sudah tidak sabar untuk menghadiri acara fan meeting ini, karena mereka sudah lama menantikan seluruh member Girls' Generation tampil dengan format utuh 8 member.
Baca Juga
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
Artikel Terkait
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?