Aktor China Zhang Yunlong atau Leon Zhang menjadi salah satu pemeran utama dalam drama China Checkmate, yang resmi mengudara pada 10 Agustus 2022 lalu. Dalam drama ini, dirinya bekerja sama dengan Hu Yitian, Zhang Xinyu, Xuan Yan, hingga Shen Yujie.
Selain Checkmate, berikut ini akan disajikan 5 drama China Zhang Yunlong yang bisa kamu tonton di waktu luang.
1. Xuan Yuan Sword: Han Cloud
Pertama, ada Xuan Yuan Sword: Han Cloud yang mendapuk sederet artis China populer seperti Zhang Yunlong, Guan Xiaotong, Yu Menglong, Karlina Zhang, Ju Jingyi, hingga Gao Weiguang sebagai pemeran. Drama bergenre wuxia-xianxia ini menceritakan tentang perjalanan menemukan Pedang Kaisar yang digunakan untuk mengancurkan pasukan Burung Perunggu dan membawa perdamaian kembali ke dunia.
2. My Poseidon
Selanjutnya, ada My Poseidon yang tayang pada 2019 lalu dengan 34 episode. Dalam drama ini, Zhang Yunlong menjadi lawan main Eleanor Lee. My Poseidon menghadirkan kisah percintaan Ye Hai (Zhang Yunlong) dan An Fei (Eleanor Lee) yang bermula dari hal-hal yang berkaitan dengan laut.
3. In Youth
In Youth merupakan drama China yang mengangkat kisah romansa perkantoran. Drama yang dikemas dalam 38 episode ini dibintangi oleh Zhang Yunlong, Qiao Xin, Liu Ruilin, Maggie Huang, dan Dai Si. Ceritanya berfokus pada percintaan seorang pegawai perusahaan, Li Ziyu (Qiao Xin), dan bosnya, Fan Shuchen (Zhang Yunlong).
4. My Roommate Is a Detective
Sebelum Zhang Yunlong dan Hu Yitian bekerja sama dalam Checkmate, keduanya terlebih dahulu berkolaborasi dalam My Roommate Is a Detective. Kedua drama ini sama-sama berlatar di era Republik China. Selain itu, plot utamanya pun sama, yakni mengenai investigasi.
5. New Generation: Happiness Method
Terakhir, ada New Generation: Happiness Method yang dibintangi Zhang Yunlong dan Wu Qian atau Janice Wu. Drama ini merupakan salah satu bagian dari seri New Generation. Seri tersebut diangkat dari kisah nyata. Bagian Happiness Method menceritakan tentang Liu Shilan (Wu Qian) yang terpaksa merelakan kesempatan menjadi dokter di rumah sakit ternama karena harus menggantikan ibunya sebagai dokter di pedesaan.
Itu tadi 5 rekomendasi drama China Zhang Yunlong yang bisa kamu saksikan di waktu luang. Selamat menonton!
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
Berbaring di Salju untuk Pengambilan Adegan, Totalitas Wang Yuwen Dipuji
-
Bak Fangirl, Alina Zhang Ungkap Tiffany Tang Hobi Nonton Drama Suaminya
-
Perjalanan Karier Wang Yibo, Artis China yang Serba Bisa!
-
Diberikan Semangat oleh MIDZY, Rupanya Ini Alasan Lia ITZY Menangis di Konser 'Checkmate'
-
Aksi Lucu Member TWICE di World Tour Perdana ITZY Jadi Sorotan Para Fans
Entertainment
-
Dokter Kamelia Ungkap Fakta Mengejutkan Ammar Zoni: Dia Memang Ingin Sembuh
-
Sinopsis Burning Night, Drama China Terbaru Wang Yu Wen di Youku
-
Usung Tema Nightmare, BabyMonster Tampil 'Psycho' di Video Musik Terbaru
-
Suka Moon River? Ini 5 Drama Korea Pertukaran Jiwa yang Seru untuk Ditonton
-
Sutradara One Piece dan Dragon Ball, Tatsuya Nagamine Tutup Usia
Terkini
-
Raditya Dika dan Die with Zero: Cara Baru Melihat Uang, Kerja, dan Pensiun
-
Ulasan Novel Larung, Perlawanan Anak Muda Mencari Arti Kebebasan Sejati
-
Style Hangout ala Kang Hye Won: 4 Inspo OOTD Cozy yang Eye-Catching!
-
Demam? Jangan Buru-Buru Minum Obat, Ini Penjelasan Dokter Soal Penyebabnya!
-
Suka Mitologi Asia? Ini 4 Rekomendasi Novel Fantasi Terjemahan Paling Seru!