Pada Kamis (18/8/2022) Newsen melaporkan bahwa YG Entertainment telah mengumumkan pre order full album kedua BLACKPINK yang bertajuk "BORN PINK" telah melampaui 1,5 juta copy!
Seperti yang diketahui, BLACKPINK akan melakukan comeback dengan merilis "BORN PINK" pada 16 September 2022 mendatang, tapi mereka akan mengeluarkan single pra-rilis "Pink Venom" besok, pada 19 Agustus 2022. Ini akan menjadi comeback pertama BLACKPINK dalam kurun waktu 2 tahun setelah mereka merilis "THE ALBUM" pada tanggal 2 Oktober 2020 lalu.
"THE ALBUM" adalah album girl group K-pop pertama yang terjual lebih dari 1 juta copy. Dengan performa penjualan album yang tinggi, album "BORN PINK" BLACKPINK kemungkinanakan bisa mencapai 2 juta atau bahkan 3 juta copy pre order pada minggu depan.
BLACKPINK debut pada tanggal 8 Agustus 2016 lalu dengan formasi empat anggota, yaitu Jisoo, Rose, Jennie, dan Lisa. Sejauh ini mereka telah berhasil meraih tiga pengharaan People's Choice Awards, sembilan Gaon Chart Music Awards, enam Golden Disc Awards, lima Melon Music Awards, delapan Mnet Asian Music Awards, dua Seoul Music Awards, dan enam Guinness World Record.
Mereka adalah girl group Korea paling sukses secara internasional dan sering dijuluki sebagai salah satu girl group terbesar di dunia.
BLACKPINK berhasil meraih charting tertinggi di chart Billboard Hot 100, (berada di perigkat No.13) dengan single rilisan tahun 2020, "Ice Cream." Kemudian di chart Billboard 200, mereka sukses menduduki posisi No. 2 dengan "THE ALBUM."
Selain itu, BLACKPINK juga adalah girl group pertama yang berhasil menduduki peringkat No.1 Billboard's Artist 100 dan juga merupakan artis Korea wanita pertama yang lagu utamanya "Ddu-Du Ddu-Du" menerima sertifikasi dari Recording Industry Association of America (RIAA) karena terjual lebih dari 500.00 copy di negeri Paman Sam tersebut.
Konten YouTube mereka juga sangat diminati oleh banyak orang. Tidak mengherankan jika BLACKPINK telah mengumpulkan lebih dari 25 miliar penonton di YouTube. Tidak hanya itu, channel YouTube mereka saat ini sudah menarik lebih dari 76,7 juta subscribers.
Kita nantikan saja rekor apalagi yang akan BLACKPINK pecahkan saat mereka resmi comeback nanti!
Tag
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Antusias Nonton Fan Meet Up Lisa BLACKPINK, Fans Ini Rela Datang Sendiri dari Tangerang
-
Lirik dan Chord Gitar "Ambigu" - Hifdzi Khoir: Cocok Buat Kamu yang Lagi Galau
-
Download Lirik Lagu Mengapa Kau Berubah - Valdy Nyonk, Soundtrack Galau Terkini!
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Isu Video 12 Menit Viral, Segini Penghasilan YouTube ONIC Lydia
Entertainment
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label
-
Jadi Cameo, Ini Detail Karakter Jang Hee Jin di Drama Jeongnyeon Episode 11
-
Sinopsis Kanguva, Film Action India yang Dibintangi Suriya dan Bobby Deol
Terkini
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!