Drama Korea yang baru saja tayang pekan ini bertajuk Little Women, sukses menjadi bahan perbincangan di kalangan para pecinta K-drama. Pada 4 September 2022, drama ‘Little Women’ yang menayangkan episode 2 berhasil mencatat rating sebesar 7,7%.
Dilaporkan oleh media Korea Selatan Newsis pada Senin (5/9/22), drama ‘Little Women’ mencetak 9,9% sebagai rating tertingginya selama penayangan episode 2. Menurut Nielsen Korea, tayangan episode 2 drama ‘Little Women’ berhasil menempati posisi pertama di antara program lainnya yang berada di jam yang sama.
Secara nasional, ‘Little Women’ mencatat rating rata-rata sebesar 7,7% dan tertinggi 9%. Sedangkan berdasarkan wilayah metropolitan, drama yang memiliki 3 karakter utama wanita tersebut mencetak rating rata-rata sebesar 8,5% dan maksimal 9,9%.
Media Korea Selatan My Daily pada Minggu (4/9/22) menginformasikan bahwa episode 1 drama ‘Little Women’ berhasil meraih rating sebesar rata-rata 6,4% dan rating tertinggi 8,4% untuk rumah tangga nasional. Sedangkan untuk wilayah metropolitan tercatat rata-rata 6,9% dengan maksimum 9,0%.
My Daily menyebutkan bahwa angka tersebut menandakan awal yang baik untuk naik ke puncak. Drama ‘Little Women’ mengalami kenaikan sebesar 1,3% dari episode pertama (6,4%) ke episode kedua (7.7%).
Drama ‘Little Women’ merupakan drama terbaru tvN yang menampilkan kisah misterius yang dialami ketiga pemeran utama wanitanya, yaitu Oh In Ju (Kim Go Eun), Oh In Kyung (Nam Ji Kyeong), dan Oh In Hye (Park Ji Hoo). Mulanya ketiganya menjalani kehidupan yang biasa hingga akhirnya secara bertahap mengalami kisah misterius.
Episode 2 ‘Little Women’ menampilkan Oh In Ju yang menemukan uang 2 miliar won yang ditinggalkan oleh Jin Hua Young (Chu Ja Hyun). Kematian Jin Hua Young yang secara mendadak, tentunya meninggalkan tanda tanya. Oh In Ju berusaha untuk mencari tahu kebenaran di balik kematian teman yang sebelumnya membantunya tersebut.
Di sisi lain, adiknya Oh In Kyung mengalami kejadian yang membuatnya merasa tidak adil. Sedangkan adik bungsunya, Oh In Hye harus menerima kepahitan karena lukisan yang telah diselesaikannya haru diberikan kepada orang lain.
Di akhir tayangan episode 2, Oh In Ju dikejutkan dengan kecelakaan yang terjadi tepat di depannya, yang kemudian berhasil menambah kebingungan. Drama ‘Little Women’ tayang setiap Sabtu dan Minggu pukul 21.10 KST di tvN.
Tag
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Love Scout Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
-
Indonesia ke Piala Dunia: Mimpi Besar yang Layak Diperjuangkan
-
Belajar Menerima Trauma Masa Lalu dari Buku Merawat Trauma
-
Rumah Makan Padang Melisa, Kelezatan Tiada Tara di Kota Jambi