Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | hesti ya
The Law Cafe (Twitter/@KBS_drama)

Episode 4 drama 'The Law Cafe' mencatat rating sebesar 6,9% pada penayangannya di tanggal 13 September 2022. Drama yang dibintangi oleh Lee Seung Gi dan Lee Se Young tersebut terus mencuri perhatian para pecinta K-drama.

Media Korea Selatan Star News pada Rabu (14/9/22) melaporkan bahwa rating episode 4 drama The Law Cafe mencapai 6,9% untuk rating tertinggi per menit. Drama 'The Law Cafe' memperoleh rating 5,8% di wilayah metropolitan dan 6,0% secara nasional berdasarkan catatan perusahaan riset Nielsen Korea. 

The Law Cafe berhasil kembali meraih rating di angka 6 setelah mengalami kemerosotan di episode 3. Episode 3 drama The Law Cafe yang tayang pada 12 September 2022 mencatat rating 5,3%. Walaupun begitu drama The Law Cafe tetap berhasil mempertahankan posisi tertinggi selama dua minggu berturut-turut untuk tayangan dengan slot waktu yang sama.

Episode 4 drama The Law Cafe menampilkan kejadian setelah rahasia lantai atas dan kamar kosong Law Cafe terungkap. Kim Jeong Ho (Lee Seung Gi) yang membawa Kim Yuri (Lee Se Young) untuk menginap di rumahnya, memintanya untuk tetap tinggal disana. Kim Jeong Ho menunjukkan khawatir setelah kasus sebelumnya.

Membangkitkan gairah, momen dimana Kim Yuri berlari ke arah Kim Jeong Ho dan berakhir memeluknya berhasil membuat jantung para penontonnya berdegup kencang. Melepas pelukannya, Kim Yuri yang secara terang-terangan mengatakan ingin mencium Kim Jeong Ho.

Aku ingin menciummu” ucap Kim Yuri. Walaupun dibantah oleh Kim Jeong Ho karena alasan kekeluargaan, “Kamu dan aku… sudah kubilang. Kita seperti kakak dan adik.”. Namun, Kim Yuri tetap melakukannya.

Drama The Law Cafe menceritakan tentang kehidupan Kim Jeong Ho dan Kim Yuri yang telah berteman sejak di sekolah menengah. Salah satu diantaranya telah jatuh cinta sejak lama.

Kim Jeong Ho adalah seorang jaksa yang memutuskan untuk berhenti dan hidup dari uang sewa gedung yang dimilikinya. Sedangkan Kim Yuri merupakan seorang pengacara yang membuka Law Cafe di gedung Kim Jeong Ho.

Drama The Law Cafe diarahkan oleh sutradara Lee Eun Jin dan ditulis oleh penulis Lim Jieun. Sutradara Lee Eun Jin sebelumnya pernah mengarahkan drama Feel Good To Die di tahun 2018 dan drama Cheer Up! di tahun 2015.

Drama Korea 'The Law Cafe' tayang setiap hari Senin dan Selasa pukul 21.50 KST di KBS 2TV. The Law Cafe juga ditayangkan secara internasional melalui platform streaming VIU.

hesti ya