Pecinta film thriller pasti tidak lagi asing dengan film ‘The Babysitter’ yang rilis tahun 2017 silam. Melalui judulnya aja sudah dapat disimpulkan plot mengikuti seorang pengasuh anak. Bukan pengasuh anak biasa, Bee, diperankan oleh Samara Weaving, rupanya merupakan seorang pemuja setan yang memiliki misi tersembunyi di balik pekerjaannya sebagai babysitter.
Tidak lengkap rasanya bagi pecinta film ‘Charlie’s Angels,’ ‘We Are Marshall,’ dan ‘3 Days to Kill’ yang disutradarai oleh director kondang Hollywood, Joseph McGinty Nichol, apabila tidak menyaksikan film satu ini.
Ulasan The Babysitter
Samara Weaving Si Pengasuh Cantik dengan Latar Belakang Gelap
Sebagai bintang utama dalam film ini, Samara Weaving menjadi pengasuh cantik bocah cupu SMP bernama Cole yang diperankan oleh Judah Lewis.
Keakraban Bee dan Cole tidak ada duanya. Di sekolah, Cole seringkali menjadi bulan-bulanan teman sebayanya karena dianggap cupu dna pecundang. Tidak punya banyak teman di sekolah, Cole hanya memiliki Bee yang bersedia bersenang-senang dan menghabiskan waktu sepulang sekolah bersamanya.
Tapi siapa sangka, perempuan yang berhasil membuat Cole kagum itu justru menjadi pemuja setan yang memiliki misi untuk mengambil darah Cole yang dianggap suci demi bisa menjalankan prosesi pemujaan setan.
Angkat Genre Horror Black Comedy
Horror black comedy merupakan genre pilihan yang cocok bagi pecinta komedi yang menginginkan tontonan dengan suasana baru, mengingat komedi biasanya disejajarkan dengan romance.
Meskipun ‘The Babysitter’ ini mengaku mengangkat tema thriller dengan sentuhan horor, nyatanya McG tidak sepenuhnya membangun set film suram dan menakutkan.
Justru inilah yang menjadi daya tarik dari ‘The Babysitter’ dengan tone menyenangkan tetapi juga menegangkan, bak film serupa lainnya ‘Jennifer’s Body,’ ‘Ready or Not,’ dan ‘Happy Death Day’.
Bawa Kembali Kenangan ‘Home Alone’
Siapa yang bisa melupakan film legenda ‘Home Alone’ yang biasa menemani kala liburan natal tiba?
‘Home Alone’ identik dengan anak laki-laki yang penuh dengan ide cemerlang untuk bisa lolos dari pencuri yang mengejarnya. Mengangkat konsep sama, ‘The Babysitter’ menayangkan bagaimana Cole harus memutar otak untuk bisa melarikan diri dari cengkraman Bee dan teman-temannya yang berniat untuk menghabiskan nyawanya.
Tentunya aksi kejar-mengejar ini tidak biasa, ada banyak adegan mengocok perut sekaligus buat terperanjat dengan segala macam metode ‘pembunuhan’ yang terjadi.
Apabila sudah menyaksikan film ini pasti merasa menggantung dengan ending yang cukup absurd, tidak perlu khawatir sebab ‘The Babysitter’ mengeluarkan sekuel tiga tahun setelahnya yakni ‘The Babysitter: Killer Queen’ yang siap membawakan plot twist yang tidak kalah seru dari musim pertama.
‘The Babysitter’ dapat disaksikan di platform streaming Netflix.
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Fedi Nuril Terlalu Sering Poligami, Ernest Prakasa Ingin Sang Aktor Perankan Tokoh Pastur
-
Ulasan Film 'Green Book': Bersatunya Dua Perbedaan dalam Satu Mobil
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
-
Ulasan Film The Lobster: Dunia Distopia yang Tak Ramah untuk Para Jomblo
-
Refleksi Kehidupan Perempuan dalam Kumpulan Cerita Pendek 'Mimi Lemon'
Entertainment
-
7 Drama Korea Tayang Desember 2024, Ada Squid Game Season 2!
-
Sinopsis Drama Korea Who Is She, Dibintangi Kim Hae Sook dan Jung Ji So
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
-
Jelang Episode Akhir, Pemeran 'Family by Choice' Bagikan Adegan Favoritnya
-
Rilis Poster Baru,Ini Hubungan Ju Ji Hoon dan Jung Yu Mi di Love Your Enemy
Terkini
-
Transparansi Menjaga Demokrasi di Balik Layar Pemilu, Wacana atau Nyata?
-
Ulasan Novel Semasa, Mencari Arti Rumah dalam Kisah Keluarga Kecil
-
Polemik KPU Menghadapi Tekanan Menjaga Netralitas dan Kepercayaan Publik
-
Review Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri, Sekuel yang Lebih Ngeri
-
Ulasan Film 'Green Book': Bersatunya Dua Perbedaan dalam Satu Mobil