Winwin WayV baru-baru ini melakukan wawancara bersama majalah OK Cina, dan menceritakan pengalaman pribadinya menekuni dunia akting yang baru saja ia geluti.
Selain aktif menjadi salah satu member WayV, Winwin juga mulai merambah dunia seni peran di negara asalnya, Cina. Sukses menyabet posisi pemeran utama dalam drama yang ia mainkan, penyanyi kelahiran tahun 1997 itu pun mengungkap suka dukanya menjadi seorang aktor.
"Selama menjalani syuting, kegiatan sehari-hariku merupakan rutinitas yang berulang. Istirahat di hotel, bertemu para staf, dari pagi hingga malam merupakan jadwal yang padat dan sibuk," ujar Winwin, dikutip dari akun Instagram @nct_indonesia pada Selasa (1/11/2022).
Winwin juga mengungkapkan bahwa ia memiliki banyak tekanan saat memerankan tokoh utama dalam drama yang ia bintangi. Namun, ia terus banyak belajar mengenai lingkungan kerjanya dan peran yang ia miliki.
"Transisi dari seorang trainee menjadi aktor, jujur saja aku lebih banyak belajar dan mengamati, serta berusaha yang terbaik di setiap adegan," tambahnya.
Meski memiliki banyak tekanan sebagai peran utama, Winwin mengaku cepat beradaptasi dengan para kru selama proses syuting berlangsung. Hal tersebut dikarenakan ia pernah menjadi siswa di Sekolah Menengah Afiliasi Akademi Tari di Beijing.
"Hal itu mengharuskanku untuk meninggalkan rumah dan mulai berlatih setiap hari. Sistem yang begitu ketat, hari-hari setelah pelatihan, sakit tapi tidak ada orang tua, semua itu merupakan kenangan yang menyakitkan," ungkap Winwin.
Winwin berbagi suka dan duka saat melakukan syuting drama
Selain mengungkapkan keluh dan kesahnya saat menjalani proses syuting, Winwin juga tak lupa menceritakan momen seru yang ia lakukan. Seperti menikmati festival tengah musim gugur di Beijing. Pelantung tembang "Kick Back" itu juga mengatakan ia menyiapkan masakan kepiting khusus saat itu, dan telah menyelesaikan syuting sebelumnya.
"Aku termasuk orang yang slow temper (pemalu dan sensitif). Aku biasanya tidak banyak bicara, tetapi kalau dengan orang yang sudah mengenalku aku orang yang santai dan mudah berbagi," ujar Winwin.
Winwin meninggalkan tanah kelahirannya di usia muda untuk menjadi trainee di Korea Selatan pada tahun 2015. Ia berhasil debut bersama NCT 127 pada tahun 2016, dan melakukan debut bersama WayV pada tahun 2019.
Terbiasa hidup mandiri tanpa kedua orang tuanya sejak usia muda menjadikannya pribadi yang kuat dan tenang saat menghadapi berbagai masalah di lingkungan sekitarnya. Sukses selalu untuk Winwin.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Kejutan! TREASURE Rayakan 2000 Hari Debut Lewat Better Than Me Special Film
-
Tampil Fresh, KiiiKiii Usung Warna Baru di Lagu Comeback '404 (New Era)'
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
Artikel Terkait
Entertainment
-
Rilis Trailer Euphoria 3, Sydney Sweeney Berperan Jadi Bintang OnlyFans
-
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE dengan Emosional, Masa Depan Grup Disorot
-
Sinopsis Love Phobia, Drama Korea Baru Dibintangi Yeonwoo dan Kim Hyun Jin
-
Genap 50 Tahun, Maia Estianty Ungkap Perubahan Pola Hidup Demi Cucu Pertama
-
Travis Scott Muncul di Trailer The Odyssey, Bikin Geger Para Penggemar!
Terkini
-
Salah Kaprah Sistem Pertandingan FIFA Series 2026, Bagaimana Format Sebenarnya?
-
Sepenggal Kisah dari Tanah Persinggahan
-
Fallout: Ketika Kiamat Dimulai dari Hilangnya Kemanusiaan
-
Shayne Pattynama Merasa Terhormat Bisa Bela Persija Jakarta
-
Fabio Quartararo ke Honda? Peluang yang Kian Masuk Akal di MotoGP 2027