Jang Won Young IVE terpilih sebagai idola yang paling dinantikan untuk karier aktingnya. Media Korea Selatan JTBC menginformasikan bahwa banyak naskah drama yang telah diarahkan ke Jang Won Young.
Walaupun tidak ada pengalaman berakting, tapi mudah apabila sang idola masih di usia muda dan memiliki popularitas yang tinggi. JTBC mengungkapkan bahkan banyak produser yang mau mengambil resiko untuk meraih Jang Won Young.
Tak menampik hal tersebut, Jang Won Young merupakan idola gen 4 yang lahir di tahun 2004. Popularitas Jang Won Young pun dapat disaksikan lewat perjalanan kariernya sebagai peraih peringkat pertama di Produce 48 dan center di IZ*ONE.
Seorang pejabat produksi mengatakan, “Karakter dari kelompok usia muda atau citra putri mewah sangat cocok dengan Jang Won Young. Meskipun ia tidak memiliki pengalaman akting, saya pikir ia dapat mencernanya tanpa kesulitan karena citranya sangat cocok.”.
Walaupun sangat yakin, tetapi tim produksi melihat kesulitan dalam meraih Jang Won Young mengingat jadwalnya yang masih sangat padat. Tak hanya jadwal bersama grupnya, IVE, tapi jadwal pribadinya untuk pemotretan komersial juga begitu padat.
Pejabat produksi drama lainnya mengatakan, “Ketika kegiatan di luar negeri yang terhambat karena pandemi COVID-19 dilanjutkan akan sulit untuk mencerna kegiatan selain yang saya lakukan selama dua tahun ke depan. Ini adalah situasi yang dekat.”.
Mengingat IVE yang masih berjalan kurang dari satu tahun membuat agensinya, Starship Entertainment untuk terus mengupayakan aktivitas grup serta membangun personal branding. Baru-baru ini IVE baru saja merilis mini album ketiganya ‘After LIKE’ yang sukses di pasaran.
Pejabat produksi melanjutkan, “Namun demikian, Jang Won Young masih menjadi kontrak nomor satu untuk berbagai penulis dan sutradara.”.
Prestasi yang diraih oleh Jang Won Young tak hanya ia dapat bersama grupnya. Jang Won Young juga dipercaya untuk menjadi brand ambassador (BA) produk skincare Innisfree dan produk fashion Miu Miu.
Jang Won Young juga kerap kali menghiasi sampul majalah seperti Vogue Korea dan Elle Korea. Baru-baru ini Jang Won Young juga diundang dalam peragaan busana Paris Fashion Week.
Tak selesai sampai di situ, Jang Won Young juga dipercaya menjadi MC dalam acara musik mingguan KBS2 TV ‘Music Bank’. Jang Won Young juga akan menjadi MC untuk kedua kalinya dalam ajang penghargaan Asia Artist Awards (AAA) 2022.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Love Scout Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung