Lahir pada 8 Desember 2002, Park Sunghoon atau Sunghoon ENHYPEN kini tengah berbahagia merayakan hari ulang tahunnya yang jatuh pada hari ini, Kamis (8/12/2022). Tahun ini Sunghoon telah genap berusia 20 atau 21 tahun jika menurut perhitungan usia di Korea.
Untuk memeriahkan pertambahan usianya, yuk simak sederet fakta perjalanan karier Sunghoon ENHYPEN mulai dari awal hingga jadi idol K-Pop seperti saat ini!
1. Pernah menjadi atlet figure skating
Jauh sebelum dirinya debut sebagai idol K-Pop, sosok yang mendapat julukan Ice Prince ini dulunya pernah menggeluti dunia figure skating selama kurang lebih 10 tahun, sejak dirinya masih kecil.
BACA JUGA: 3 Pelatih yang Cocok Jadi Nahkoda Baru Timnas Belgia, Ada Legenda Arsenal
Sunghoon kecil didaftarkan ke kelas pelatihan oleh orangtuanya. Tak disangka, Sunghoon belajar dengan begitu cepat dan akhirnya ia pun mulai bergabung dalam kompetisi.
2. Punya banyak penghargaan dan fans selama menjadi figure skater
Dengan pengalaman skating selama satu dekade, Sunghoon kerap kali tampil di acara kompetisi papan atas di seluruh dunia.
Selama itu, Sunghoon telah meraih banyak sekali penghargaan dari berbagai kompetisi yang pernah diikutinya. Ia juga dengan cepat berhasil mendapatkan banyak penggemar berkat penampilan kerennya di atas es.
3. Tahun 2018, bergabung menjadi trainee BigHit
Tahun 2018, Sunghoon mulai menjadi trainee BigHit sambil tetap menjalani kariernya sebagai figure skater, karena menurutnya menari akan membantu figure skating-nya.
Semakin lama ia menjadi semakin tertarik dengan K-Pop. Sunghoon juga merasa senang menghabiskan waktu bersama teman-teman trainee-nya. Hingga pada tahun 2020, Sunghoon pun memutuskan untuk berhenti bermain skating dan mengejar mimpi barunya sebagai idol.
4. Sempat mengikuti survival show I-LAND
Sunghoon dan para member grupnya yang lain sempat mengikuti survival show I-LAND pada Juni hingga September 2020, sebelum mereka resmi debut di ENHYPEN.
I-LAND menjadi awal mula bagaimana ENHYPEN bisa terbentuk. Program ini dibuat oleh BELIFT LAB, anak perusahaan dari HYBE dan CJ E&M.
5. Resmi debut bersama ENHYPEN pada tahun 2020
Kemudian Sunghoon resmi memulai debutnya bersama Jungwon, Heeseung, Jay, Jake, Sunoo, dan Ni-ki pada 30 November 2020 lewat mini album pertama mereka BORDER : DAY ONE dan lagu berjudul "Given-Taken."
Sejak debutnya hingga kini, ENHYPEN telah sukses meraih banyak sekali penghargaan dan pencapaian yang begitu luar biasa.
6. Terpilih menjadi MC Music Bank
Hampir setahun usai debut, Sunghoon terpilih menjadi MC Music Bank bersama member IVE, Wonyoung. Duo MC yang dikenal dengan sebutan MC Jangkku ini melakukan siaran pertama mereka pada Oktober 2021.
BACA JUGA: KUHP Baru Bikin PBB Khawatir! Banyak Pasal Masih Dianggap Kontroversial
Namun sayangnya, Sunghoon telah mundur dari perannya sebagai MC pada September 2022 lalu. Sementara Wonyoung IVE masih melanjutkan siarannya bersama MC baru, Lee Chae Min.
7. Jadi cameo dalam drama Mimicus
Sukses mengejutkan penggemar, Sunghoon tiba-tiba saja muncul sebagai cameo dalam drama Mimicus. Di sini, Sunghoon berperan sebagai dirinya sendiri.
Mimicus mengikuti kisah sekelompok siswa sekolah menengah seni yang berusaha keras untuk membuktikan bahwa mereka adalah "real deal" di tengah budaya yang tampaknya tidak menghargai orisinalitas.
Nah, itulah dia beberapa fakta seputar perjalanan karier Sunghoon ENHYPEN. Untuk Sunghoon, selamat ulang tahun!
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Rayakan 20 Tahun Keajaiban: Hong Kong Disneyland Siap Gelar The Most Magical Party of All
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Sosok yang Terima Kue Pertama dan Disuapi Bikin Iri
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur