Mantan presiden Amerika Serikat, Barack Obama merekomendasikan ‘Decision to Leave’ sebagai salah satu film favoritnya di tahun 2022. Judul film arahan sutradara Park Chan Wook ini masuk ke dalam daftar yang di tweet oleh Obama pada 23 Desember waktu setempat melalui akun Twitter pribadinya @BarackObama. Dalam gambar yang diunggah berisi 17 judul film, ‘Decision to Leave’ masuk ke dalamnya.
Selain film Korea Selatan tersebut, ada pula judul lain seperti ‘Top Gun: Maverick,’ ‘Everything Everywhere All At Once’ dan ‘After Yang’. Kalau kamu penasaran dengan jalan cerita ‘Decision to Leave’ simak sinopsisnya berikut ini.
Sinopsis Film Decision to Leave
Film Korea yang menggabungkan genre misteri dan romansa tersebut tayang perdana di Cannes Film Festival 2022 dan mendapatkan kesempatan untuk masuk nominasi utama Palme d’Or.
‘Decision to Leave’ mengisahkan tentang detektif Hae Jun (Park Hae Il) yang sedang menyelidiki kasus kecelakaan di pegunungan yang menewaskan seorang pria.
Bertanggung jawab kasus yang menyimpan sejumlah kejanggalan itu mempertemukannya dengan istri mendiang, Seo Rae (Tang Wei) yang membuatnya merasa curiga sekaligus tertarik.
Seiring berjalannya penyelidikan, Seo Rae dan Hae Joon justru semakin dekat. Hae Joon menaruh rasa cinta terhadapnya meskipun jauh di lubuk hatinya secara bersamaan ia menaruh rasa curiga. Namun, ketika satu persatu misteri mulai terungkap menempatkan Hae Joon ke dalam situasi yang sulit.
BACA JUGA: Terungkap Alasan Amanda Manopo Putus dengan Billy Syahputra, Bukan Karena Jadi Orang Ketiga
‘Decision to Leave’ dibintangi sejumlah nama terkenal selain Park Hae Il, Go Kyung Pyo, Teo Yoo, Lee Jung Hyun, Park Young Woo, dan Jung Yi Seo juga turut memberikan penampilan spesialnya.
Diproduksi dan ditulis langsung oleh Chan Wook, serta berkolaborasi dengan penulis naskah Jeong Seo Kyeong, film ini disusun secara rapih untuk menggambarkan kisah romansa tragis dengan deretan narasi puitis serta sinematografi penuh makna di setiap adegannya.
Melalui film tersebut pula, Park Chan Wook berhasil membawa pulang penghargaan Best Director Film Festival 2022 membuktikan ‘Decision to Leave’ menjadi salah satu tontonan terbaik tahun ini.
Menambah jajaran apresiasi untuk film tersebut, ‘Decision to Leave’ menerima banyak nominasi termasuk penghargaan Best Motion Picture dari Golden Globe Awards dan Best Foreign Language Film dari Critics’ Choice Movie Awards.
Sementara itu, film ini juga terpilih sebagai perwakilan Korea Selatan untuk Best International Feature Film at 95th Academy Awards ke-95.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
4 Alasan A Normal Woman Layak Ditonton, Film Psychology Thriller yang Baru Tayang di Netflix
-
Totalitas Ari Irham di Film Bertaut Rindu: Sampai Pakai 3 Stabilo untuk Dalami Emosi Magnus
-
Review Film Believe: Kobaran Cinta Tanah Air
-
Review Operation Red Sea: Perang Modern yang Brutal, Tayang Malam Ini di Indosiar
-
Ulasan Film Gak Nyangka..!!: Komedi tentang Mahasiswa yang Bikin Ngakak!
Entertainment
-
Kalahkan BLACKPINK, NCT Dream Raih Trofi Pertama Lagu BTTF di Music Bank
-
Gebrak Saitama Super Arena, RIIZE Gaet 54 Ribu Fans di Konser RIIZING LOUD
-
Emosional! BoA Persembahkan Lagu untuk Penggemar di Album Terbaru 'Crazier'
-
Be Alright oleh IVE: Berpikir Positif dan Tak Perlu Takut Hadapi Masa Depan
-
Tayang Hari Ini! 3 Alasan Drama Korea Netflix Trigger Tak Boleh Dilewatkan
Terkini
-
Anti-Bosan! 5 Rekomendasi Game Offline Android yang Wajib Kamu Coba
-
Review Poco F7: HP dengan Snapdragon 8s Gen 4 dan Storage 512GB Super Lega
-
BRI Super League: Kisah Adam Przybek Cicipi Tantangan Baru di Luar Eropa
-
Pernah Bayangin Hidup Jadi Hewan? 3 Novel China Ini Bahas Reinkarnasi Unik
-
4 Ide Gaya Kasual Kekinian ala Choi Yoon Ji, Bikin Mood Happy Seharian!