Netizen Indonesia sedang terlibat perseteruan dengan warganet Malaysia. Alih-alih memperebutkan klaim kebudayaan seperti yang biasanya terjadi, perdebatan kali ini justru terjadi karena selebriti Indonesia, Ria Ricis.
Ya, seperti diketahui, YouTuber dengan 30,8 juta subscriber itu baru-baru ini membuat jagat maya heboh dan warganet geram akibat vlognya. Bagaimana tidak membuat netizen marah, dalam video tersebut tampak Ria Ricis bersama sang suami dan anak semata wayangnya yang diberi nama Moana menaiki jet ski menuju tengah laut tanpa mengenakan pelampung dan pengaman sama sekali.
BACA JUGA: Ayu Ting Ting Jatuh di Panggung, Netizen Sindir Menohok: Grogi Ada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina?
Video yang menampilkan tingkah laku yang dapat membahayakan Moana itupun menjadi bulan-bulanan kemarahan warganet di media sosial. Warganet menilai bahwa Ria Ricis hanya mementingkan adsense dan mengesampingkan keselamatan anaknya sendiri.
Kontroversi dari Ria Ricis tersebut bahkan terhembus oleh media asing South China Morning Post yang menyoroti video berisi adegan berbahaya itu. Netizen Indonesia yang lelah setiap hari disuguhkan berita tentang perilaku para artis yang tak bermanfaat dan cenderung negatif kemudian menyampaikan uneg-unegnya di Twitter.
Salah satu akun komedi di Twiiter bernama @tvindonesiawkwk membuat cuitan serta men-tag akun Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim dengan secara terang-terangan meminta agar Ria Ricis diklaim sebagai warga Malaysia saja pada Selasa (10/1/2023).
Bersama cuitan itu, @tvindonesiawkwk juga mengunggah tangkapan layar dari berita yang dipublikasikan Sout China Morning Post berjudul “Indonesian YouTuber under fire for video of infant daughter on a jet ski with no life jacket”.
Melihat permintaan itu, warganet Malaysia ramai-ramai meninggalkan komentar di postingan tersebut dan menolak mentah-mentah Ria Ricis untuk diakui sebagai warga negara mereka. Sederet komentar lucu pun mewarnai perdebatan masyarakat yang masih serumpun ini. Berikut beberapa komentar warganet Malaysia dan Indonesia yang mengundang gelak tawa.
“Kami sudah ada manusia sebegitu juga. Langsung dibiar 2 bocil main ziplining tanpa safety harness yg ketat dibadan. Ternyata bodohnya serumpun juga,” tulis warganet Malaysia.
BACA JUGA: Kompak Liburan Bertiga, Momen Gisel dan Gading Marten Berendam Bareng Jadi Buah Bibir
“Malaysia pun taknak!!! Dah ada banyak mcm ni! Kasikan pada Korea Utara aja,” tutur komentar lainnya.
“Barter ma Siti Nurhaliza bisa ga? Kita nambah dikit gpp ..” pinta warganet Indonesia.
“Tahniah sudah menjadi PM Malaysia setelah bertahun-tahun berjuang, saya pikir sebaiknya Pak Anwar fokus sahaja dalam membuat Rakyat Malaysia Bahagia selama Pemerintahan bapak. Biarkan Pemerintah atau Bajak Laut Somalia yang ambil mereka, somalia naik speedbot tanpa safety jaket,” ujar warganet yang lain.
Itulah beberapa komentar kocak warganet soal Ria Ricis, ada-ada saja ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Fakta Menarik Nam Ji Hyun, Aktris Berbakat Pemeran K-Drama Good Partner
-
3 Karakter Cowok Green Flag di Drama Korea Welcome To Samdalri, Bikin Meleleh!
-
3 Drakor Baru yang Angkat Tema soal Lika-liku Perceraian, Penuh Pesan Moral
-
4 Pesona Shin Eun Soo di 'Twinkling Watermelon', Bicara Pakai Bahasa Isyarat!
-
4 Film Beragam Genre Dibintangi Dwi Sasono di 2023, Terbaru 'Budi Pekerti'
Artikel Terkait
-
Sama-Sama Punya Pasangan Cuek, Intip Siasat Febby Rastanty dan Ria Ricis
-
Media Malaysia Susun 11 Pemain untuk Lawan MU, Siapa yang Menjadi Wakil Indonesia?
-
Ria Ricis Bela Pengunjung Pantai yang Dihina Gegara Berpakaian Rapi: Itu Hak Masing-Masing!
-
Reaksi Pelatih Malaysia Lihat Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia U-17 2025
-
Malaysia Rekrut Sosok yang Pernah Bikin Timnas Indonesia Malu di Stadion GBK
Entertainment
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
Terkini
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak