Baekhyun EXO mengumumkan akan segera menyelesaikan wajib militer beberapa hari mendatang, dan siap mengguncang hati para penggemar.
Pada tanggal 17 Januari 2023, melalui akun media sosial youtube resmi EXO, Baekhyun membagikan videonya dengan judul, "Hei, Baekhyun ada di sini!"
Melalui video tersebut, Baekhyun menepati janjinya bahwa ia akan mengunggah video ke Youtube sebulan sekali saat menjalani masa wajib militer. Ini artinya, video yang dirilis kali ini merupakan video terakhir yang diunggah saat Baekhyun menjalani wajib militer.
Diketahui, video ini diambil pada 19 Februari 2021, hari di mana sebelum Baekhyun melakukan pendaftaran wajib militer. Tetapi, hari di mana video diambil, Baekhyun sudah menebak bagaimana perasaannya sebulan sebelum keluar.
"Gambar ini diambil sebelum wajib militer, tapi aku tahu bahwa Eri akan menunggu ku bukan? jadi aku akan menulis surat sekitar sebulan sebelum aku dibebastugaskan dan mengantisipasi bagaimana perasaanku," ucap Baekhyun.
"Bukankah emosi yang paling mewakili setelah 1 tahun 9 bulan adalah kesenangan dan kegembiraan. Mengetahui akan bertemu EXO-L, itu pasti akan menjadi perasaan yang sangat bahagia," sambungnya.
Baekhyun senantiasa menulis surat cintanya untuk para penggemar dengan tulis tangan yang lucu. Tidak lupa, Baekhyun juga memasukkan satu foto selfienya dengan dekorasi yang dibuat dirinya.
"Halo, Ini Baekhyun! Terima kasih karena tidak melupakanku. Saat aku bertugas di militer, aku memperhatikan apa yang EXO-L lakukan. Kalian merindukan aku, memikirkan kembali saat-saat aku bersama kalian. dan mengatasinya dengan baik.
Tapi apa kalian tahu? aku akan segera kembali. Apakah kalian siap? selama hampir 2 tahun, apakah kalian sudah menyimpan energi? Seperti yang sudah dikatakan bahwa EXO akan mulai. Setelah menyimpan energi selama 2 tahun, mari tunjukkan segalanya. Aku menyiapkan banyak hal untuk membuat anda merasakan kalau aku tetap bersama kalian, tapi aku berfikir itu tidak cukup.
Sebagai seorang penyanyi, aku ingin membuat kalian tertawa dan bahagia. Jika kalian siap, bergabunglah bersamaku dan EXO dalam petualangan kita. Bisakah kalian memegang tanganku? Ayo pergi bersama. Mari kita lakukan seperti yang kita lakukan di masa lalu dan lakukan itu sekarang dan di masa depan.
Aku akan menghargai, sangat menghargai dan mencintai kalian EXO-L. Memiliki EXO-L di dalam hidupku telah memberikanku kepastian dan kebahagiaan dalam hidupku. Sekarang setelah berisitirahat, apakah kalian siap untuk berpetualang?"
Sebagai informasi, Baekhyun telah melakukan pendaftaran wajib militer pada bulan Mei 2021, mengikuti member sebelumnya, D.O, Xiumin, Suho, Chen, dan Chanyeol. Baekhyun dijadwalkan akan menyelesaikan masa wajib militernya pada 5 Februari 2023 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ada 10 Lagu, D.O EXO Bagikan Track List untuk Album Terbaru Bertajuk BLISS
-
Mau Kulit Jadi Glowing? Hindari 4 Kebiasaan Ini yang Bikin Kulit Jadi Kusam
-
Aaliyah Massaid Dituding Viral karena Fuji, Reza Artamevia Pasang Badan
-
Ini 5 Penyebab Skincare Tidak Bekerja Optimal, Jangan Dilakukan Lagi Ya!
-
Genap 34 Tahun, Berikut 5 Rekomendasi Lagu Populer Taeyeon SNSD
Artikel Terkait
Entertainment
-
Gagal Pikat Penonton, Rating Film The Old Guard 2 di Rotten Tomatoes Jeblok
-
Spill Tur Dunia di Tahun 2026, BTS Bersiap Garap Album Baru di US
-
Doh Kyung Soo Ajak Kita Nyanyi Bersama di Preview Lagu Terbaru Sing Along!
-
Retak Jari Kaki, Youngjae TWS Tetap Tampil Live Sambil Duduk
-
Manga Black Clover Comeback! Tiga Chapter Baru Siap Dirilis 12 Agustus 2025
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil