Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Tan Puan
Cinta Laura (Instagram/claurakiehl)

Kehidupan selebriti biasanya erat dengan kemewahan dan barang-barang mahal. Namun hal ini ternyata tak berlaku bagi Cinta Laura. Artis keturunan Indonesia-Jerman tersebut kini justru dikenal sebagai salah satu publik figur yang enggan mengenakan barang-barang mahal dan branded.

Dalam sebuah acara podcast yang dipandu oleh Marshel Widianto dan Kiky Saputri, Cinta Laura kembali mendapatkan pertanyaan tentang gaya hidupnya yang dikenal sederhana dan tak muluk-muluk. 

“Tapi kamu masih pelit sama diri kamu?” tanya Marshel seperti dikutip dari kanal YouTube KUY Entertainment, Kamis (19/1/2023).

“Iya,” jawab Cinta Laura tanpa berpikir panjang sambil tertawa.

BACA JUGA: Belajar dari Agnez Mo, Begini 5 Cara Mendukung dan Mengembangkan Bakat Anak

Memiliki banyak harta dan popularitas ternyata tak membuat Cinta Laura hobi menghabiskan uangnya dengan berbelanja barang-barang mahal. Ia mengaku tak tertarik untuk membeli barang-barang berharga mahal yang mencapai puluhan atau ratusan juta rupiah.

“Ini sepatu dari 2020. Tadi sebelum ke sini aku juga pakai celana yang dari 2016. Terus ini (perhiasan anting dan cincin) karena aku BA dari perusahaan perhiasan ini dari mereka,” tutur Cinta Laura.

Cinta Laura menjelaskan bahwa ia tipe orang yang sangat selektif untuk mengeluarkan uangnya pada suatu hal.

“Tapi aku gak mau munafik ya. Temen-temen yang nonton harus tau. Aku memang bukan tipe orang yang suka habisin uang beli baju misalnya atau barang-barang yang menurut aku bukan sebuah keperluan,” ujar gadis kelahiran Jerman ini.

BACA JUGA: 5 Fakta Menarik tentang Gurun di Dunia, Bisa Jadi Lokasi Epik untuk Wisata

Namun artis kelahiran 1993 tersebut mengakui bahwa ada satu hal yang membuatnya tak pernah hitung-hitungan soal pengeluaran. Dibandingkan membeli barang-barang mahal, Cinta Laura justru lebih memilih menghabiskan banyak uang untuk makanan. Cinta Laura memiliki aturan yang ketat perihal memilih makanan yang akan dikonsumsinya. 

“Kalau makanan sehat aku gak itung-itung. Jadi sumber makanan aku sayur-sayurannya, dagingnya, itu harus dari sumber yang aku rasa aman gak ada pestisidanya itu aku bener-bener lihat,” ujar pelantun lagu Oh Baby tersebut.

Cinta Laura rela mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkan asupan makanan terbaik dan menjaga kebugaran tubuh karena menurutnya kesehatan merupakan investasi jangka panjang yang terbaik.

“Aku punya personal trainer. Itu kan gak murah ya tapi at the same time itu adalah investasi aku terhadap tubuh aku supaya 10 20 bahkan 50 tahun ke depan semoga aku punya tubuh yang sehat dan penampilan yang ideal,” imbuhnya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tan Puan