Perseteruan Nikita Mirzani dengan Bunda Corla, Ivan Gunawan serta Maharani Kemala belakangan ini sempat menghebohkan publik. Awal perseteruan mereka karena Nikita Mirzani menyenggol Bunda Corla yang disebutnya berubah karena pengaruh Ivan Gunawan dan Maharani Kemala.
Mulai dari sana perseteruan mereka merembet hingga urusan pribadi seperti soal jenis kelamin Bunda Corla yang asli. Perseteruan panas tersebut tampaknya sudah selesai.
BACA JUGA: Nggak Pernah Nonton Konten Billar dan Lesti Kejora, Pengakuan Nopek Novian Jadi Omongan
Bunda Corla, Ivan Gunawan, dan Maharani telah menyampaikan permintaan maaf kepada Nikita Mirzani. Hal itu diungkapkan Nikita MIrzani lewat siaran langsung di Instagramnya yang diunggah ulang akun TikTok @kepookepo.
"Ketika orang sudah meminta maaf, selesai. Selesai," kata Nikita Mirzani dikutip Yoursayl.id, Rabu (25/01/2023).
Perseteruan di antara mereka sudah berakhir, maka dari itu Nikita Mirzani enggan membahas lagi.
"Dia (Bunda Corla) sudah minta maaf di live Instagram, dia sudah minta maaf. Kak Igun (Ivan Gunawan) dia juga menyampaikan minta maaf. Maharani juga sudah menyampaikan minta maaf, semuanya sudah selesai. Apalagi yang mau dibahas, terangnya.
BACA JUGA: Tak Disangka, Sarwendah Malam-malam Lakukan Perhatian Spesial Ini Pada Betrand Peto
"Kan pertarungan itu akan selesai ketika salah satu pihak yang bersalah membuka dirinya berbesar hati untuk minta maaf. Itu gentle namanya, terus sudah selesai. Apalagi yang mau dibahas? Sudah tidak ada pembahasan," timpalnya.
Lebih lanjut, wanita yang akrab disapa Nikmir ini mengaku apabila seharusnya dia bertemu dengan Bunda Corla, Ivan Gunawan, dan Maharani Kemala. Namun, Nikmir ada keperluan dengan putri sulungnya sehingga tidak bisa hadir.
"Jadi yang perang kalian, netizen sama netizen. Kalau di saya sudah tidak ada perang, sekarang aja kak Fitri, kak Igun, terus Shandy, Maharani itu mereka lagi ketemu. Seharusnya ada gue, tapi karena gue baru selesai ngurusin Lolly ke London jadi gak bisa ikut," ujar NIkita Mirzani.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Targetkan Semifinal, Ternyata Malaysia adalah Tim Besar Paling Tak Beruntung di Piala AFF U-23
-
BabyMonster Usung Energi yang Pedas dan Berapi-api di Lagu Baru 'Hot Sauce'
-
Book Buying Ban: Ujian Terbesar Bagi Pecinta Buku di Era Banjir Diskon
-
Sontek 4 Daily Outfit Minimalis ala IU, Biar Gaya Makin Modis Setiap Hari
-
Super Junior Siap Tunjukkan Sisi Keseksian Dewasa di Lagu Terbaru Say Less
Artikel Terkait
Entertainment
-
BabyMonster Usung Energi yang Pedas dan Berapi-api di Lagu Baru 'Hot Sauce'
-
Super Junior Siap Tunjukkan Sisi Keseksian Dewasa di Lagu Terbaru Say Less
-
Film House of Games Diremake, Gandeng Viola Davis Jadi Bintang Utama
-
Totalitas! Sydney Sweeney Rela Naikkan Berat Badan hingga 13 Kg Demi Peran
-
BE:FIRST 'Grit': Saat Ketidakadilan Dihadapi dengan Gigih dan Berani
Terkini
-
Targetkan Semifinal, Ternyata Malaysia adalah Tim Besar Paling Tak Beruntung di Piala AFF U-23
-
Book Buying Ban: Ujian Terbesar Bagi Pecinta Buku di Era Banjir Diskon
-
Sontek 4 Daily Outfit Minimalis ala IU, Biar Gaya Makin Modis Setiap Hari
-
Futsal Indonesia: Macan Asia Mengejar Mimpi Piala Dunia
-
Masuk List Calon 11 Pemain Terbaik AFC, Bagaimana Kiprah 5 Penggawa Indonesia di Ronde Ketiga?