Film China Full River Red resmi mengudara di bioskop-bioskop China sejak 22 Januari 2023 lalu. Drama ini dibintangi oleh sederet aktor populer seperti Shen Teng, Jackson Yee, Lei Jiayin, hingga Yue Yunpeng.
Setelah penayangannya, Full River Red mendapat respons positif dari para penonton. Berdasarkan data real time yang dirilis oleh Maoyan, pada Jumat (27/1/2023) pukul 14.00 waktu setempat, Full River Red telah berhasil melampaui 2,4 miliar yuan box office.
Selain deretan aktor China populer yang membintangi Full River Red, dua aktris China pendatang baru yang menjadi pemeran pendukung dalam film ini turut menjadi sorotan. Keduanya adalah Wang Jiayi dan Lin Boyang.
Dilansir Sohu, Wang Jiayi, yang berperan sebagai gadis penari Yaoqin, merupakan aktris pendatang baru yang saat ini mengenyam pendidikan di Akademi Drama Pusat. Dirinya dikabarkan berada di kelas yang sama dengan aktris Zhao Jinmai.
Full River Red sendiri menjadi film debut Wang Jiayi. Meski demikian, pembawaan aktingnya yang terlihat natural, didukung dengan plot yang baik, membuat karakter Yaoqin yang diperankan Wang Jiayi dapat menonjol. Kemampuan semacam ini dianggap jarang dimiliki oleh aktris pendatang baru.
Aktris lain yang tak kalah disorot adalah Lin Boyang yang baru-baru ini naik daun berkat perannya sebagai Sikong Qianluo dalam drama China The Blood of Youth. Ia debut perdana sebagai aktris pada 2021 lalu melalui film Suo Suo Cao. Dirinya dikabarkan berada di kelas yang sama dengan Wu Lei dan Song Zuer di Akademi Film Beijing.
BACA JUGA: Gemasnya Al Nahyan Asyik Joget di Depan Prabowo, Netizen: Yang Penting Happy
Dalam Full River Red, Lin Boyang berperan sebagai Liu Yan, seorang gadis pemain alat musik. Dirinya dan sutradara Full River Red, Zhang Yimou, bekerja sama dalam dua film lain, yakni Sniper dan Under the Light. Zhang Yimou juga merekomendasikan Lin Boyang untuk mengikuti acara pemilihan aktor muda "Stars and Oceans".
Wang Jiayi dan Lin Boyang kini dimasukkan oleh warganet ke dalam daftar "Gadis Mou". Daftar ini berisi beberapa nama aktris China yang diberi kepercayaan oleh Zhang Yimou untuk menjadi pemeran dalam film yang ia garap dan berhasil meraih popularitas melalui film-film tersebut. Mereka biasanya bekerja sama lebih dari satu kali dengan Zhang Yimou.
Salah satu aktris China ternama yang dijuluki "Gadis Mou" adalah Zhou Dongyu. Pada 2010, ia debut melalui film Under the Hawthorn Tree yang disutradarai Zhang Yimou. Film ini langsung menjadi hit dan berhasil mendongkrak popularitas Zhou Dongyu. Setelahnya, Zhou Dongyu membintangi berbagai film China hits yang membuatnya kini dijuluki sebagai ratu film China.
Aktris lain yang juga dijuluki "Gadis Mou" adalah Ni Ni. Dirinya pertama kali meraih popularitas pada 2011 melalui film debutnya, The Flowers of War yang disutradarai Zhang Yimou. Di tahun 2016, dirinya sekali lagi meraih kesuksesan dengan film hit lain, Suddenly Seventeen yang diproduseri oleh Zhang Yimou.
Dengan julukan "Gadis Mou" yang kini melekat pada Wang Jiayi dan Lin Boyang, warganet memiliki ekspektasi tinggi mengenai karier keduanya di masa mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
Sadis! Demi Lawan Timnas Indonesia, China Suntik Lutut dan Tulang Rusuk Strikernya
-
Timnas Indonesia Makin Diuntungkan, China Dapat Kabar Buruk
-
Daftar Skuad China Lawan Timnas Indonesia: Ada Eks Espanyol dan 3 Pemain Naturalisasi
-
Siapa Wu Lei? Pemain Timnas China yang Pernah Main Bersama Espanyol di Liga Spanyol
-
3 Rekomendasi Film China yang Dibintangi Ni Ni, Terbaru Ada Bound in Heaven
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan