Sheila Dara siap kembali menunjukkan kemampuan aktingnya lewat film terbaru Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang yang dijadwalkan tayang di bioskop mulai 2 Februari 2023 ini.
Terjun ke dunia seni peran sejak tahun 2001 lalu, Sheila Dara diketahui telah sukses membintangi banyak sekali judul film, series, sinetron, hingga FTV dengan peran yang begitu beragam.
Berbicara soal proyek akting Sheila Dara, berikut terdapat beberapa series dan film Sheila Dara yang patut untuk dimasukkan dalam daftar tontonanmu!
1. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini
Bercerita tentang kisah kakak beradik Angkasa (Rio Dewanto), Aurora (Sheila Dara), dan Awan (Rachel Amanda) yang hidup dalam keluarga yang tampak bahagia, tetapi ternyata menyimpan rahasia terpendam dan trauma masa lalu.
Aurora diceritakan sebagai seorang seniman sekaligus anak tengah yang tak banyak bicara. Ia merasa keberadaannya tidak pernah dianggap oleh keluarganya.
BACA JUGA: Sinopsis Jalan Jauh Jangan Lupa Pulang, Sekuel NKCTHI yang Lebih Kompleks
2. Teka-Teki Tika
Film lainnya yang pernah dibintangi oleh Sheila Dara, yakni ada Teka-Teki Tika. Bercerita tentang pengusaha kaya bernama Budiman (Ferry Salim) yang dikejutkan dengan kehadiran Tika (Sheila Dara), perempuan misterius yang mengaku sebagai anak kandungnya, di perayaan ulang tahun pernikahannya.
Pengakuan tersebut perlahan membuat situasi menjadi kacau balau dan perpecahan keluarga pun tak bisa dihindari. Di balik semua itu, tersimpan sebuah rahasia besar akan identitas Tika.
3. Yang Hilang Dalam Cinta
Selain film, series Yang Hilang Dalam Cinta juga tak boleh ketinggalan untuk ditonton. Series ini mengisahkan tentang misteri hilangnya Dara (Sheila Dara) di tengah persiapan pernikahannya dengan Rendra (Reza Rahadian).
Dara sebenarnya tidak benar-benar menghilang, ia hanya tidak dapat menyentuh, berbicara, dan terlihat oleh orang di sekitarnya. Namun, rupanya ada satu orang yang bisa berinteraksi dengannya dan dia adalah Satria (Dion Wiyoko).
4. Noktah Merah Perkawinan
Didasarkan dari sinetron legendaris tahun 90an, film ini mengisahkan tentang hubungan pernikahan Ambar (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara) yang tengah dihadapkan dalam berbagai kesulitan.
Kisah mereka menjadi kian rumit setelah Yuli (Sheila Dara), salah satu murid di kelas workshop keramik milik Ambar, hadir dalam hubungan keduanya.
BACA JUGA: Trailer Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang, Soroti Si Anak Tengah
5. Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang
Tayang hari ini di bioskop, film ini bakal menghadirkan lanjutan kisah dari Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Jika di film pertama Awan yang menjadi tokoh sentral, maka untuk film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang ini akan berbeda.
Cerita akan lebih berfokus pada kehidupan Aurora, kakak dari Awan, yang berupaya untuk memperbaiki kehidupannya di London. Seperti sebelumnya, bumbu-bumbu konflik keluarga juga dipastikan akan hadir di Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang ini.
Nah, itulah tadi deretan series dan film yang pernah dibintangi oleh Sheila Dara. Jangan lupa untuk nonton film terbarunya Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang yang mulai tayang hari ini!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Link Nonton Mantan Tapi Menikah Web Series Terbaru Adaptasi Wattpad
-
Potret Sheila Dara Pakai Liontin Emas Jadi Sorotan, Harganya Tembus Jutaan Rupiah
-
Biodata dan Profil Marchella FP, Penulis Buku NKCTHI yang Diduga Dekat dengan Ariel NOAH
-
Inilah Daftar Film Indonesia yang Akan Tayang di Bioskop 2 Februari 2023
-
Mimpi Sederhana Sheila Dara yang Ingin Hidup Santai Tapi Hasilkan Uang, Nagita Slavina: Jaga Lilin
Entertainment
-
Jelang Wamil, Cha Eun Woo Bagikan Pesan Perpisahan untuk Para Penggemar
-
Ditargetkan Rilis Tahun Depan, Syuting Film Evil Dead Burn Resmi Dimulai
-
Resmi Tayang, The Fantastic Four: First Steps Tuai Pujian Penonton Bioskop
-
Wendy Red Velvet Siap Comeback Solo Perdana September Bareng Agensi Baru
-
Film Biopik Michael Jackson Diundur Lagi, Produksi Hadapi Banyak Polemik?
Terkini
-
iQOO Z10R 5G Meluncur, Ponsel Midrange Murah dengan Layar AMOLED Quad-Curved 6,77 Inci
-
Tampil Gemilang, Marco Bezzecchi Masih Dapat Dukungan dari Valentino Rossi
-
Ulasan Novel Ana Uhibbuka Fillah Ustaz: Mencari Makna Cinta Untuk Tuhan
-
Awalnya Bukan dari Brazil! Ini Asal-usul Futsal yang Mengejutkan
-
Futsal: Tak Sekadar Olahraga, Tapi juga Penyambung Kenangan Gen Milenial