Nama Lee Do Hyun tentunya sudah tidak asing lagi buat para pecinta drama Korea. Lee Do Hyun berhasil menjadi aktor muda yang sukses di dunia hiburan berkat kemampuan aktingnya yang memikat. Terbukti dengan banyaknya drama yang dibintangi Lee Do Hyun menjadi sangat populer. Ia membintangi drama berjudul 18 Again yang membuat namanya semakin dikenal publik. Aktor kelahiran 1995 ini bahkan pernah menerima penghargaan Baeksang sebagai aktor pendatang baru terbaik kategori televisi.
Drama populer Lee Do Hyun tentu saja sayang untuk dilewatkan. Aktor muda ini memiliki bakat yang hebat dalam seni peran. Berikut ini 5 rekomendasi drama Korea populer yang dibintangi Lee Do Hyun.
1. Hotel Del Luna (2019)
Hotel Del Luna menjadi salah satu drama populer yang dibintangi Lee Do Hyun. Lee do Hyun berperan sebagai Chung Myun, prajurit kerajaan Korea yang berwibawa. Chung Myun menjadi cinta pertama Jang Man Wol (diperankan oleh IU). Namun kisah cinta mereka harus berakhir tragis. Meski begitu, Lee Do Hyun bahkan sampai mendapat julukan 'Mas Kunang-Kunang' dari para penonton.
2. 18 Again (2020)
18 Again ini dibintangi oleh Lee Do Hyun, Yoon Sang Hyun, Hwang In Yeop, dan Roh Jeong Eui. Drama ini menceritakan tentang pria berusia 37 tahun bernama Dae Young (Yoon Sang Hyun) yang tiba-tiba berubah menjadi pria berusia 18 tahun. Karena itu ia mengganti namanya menjadi Koo Woo Young (Lee Do Hyun) dan beradaptasi dengan lingkungan barunya.
3. Sweet Home (2020)
Drama Sweet Home menceritakan dunia yang mendadak diserang monster. Para penghuni apartemen Green Home harus berjuang untuk bertahan hidup. Lee Eun Hyeok (Lee Do Hyun) adalah laki-laki cerdas yang ahli dalam merancang strategi agar para penghuni apartemen bisa selamat. Drama ini dibintangi oleh Song Kang, Lee Do Hyun, Go Youn Jung, Lee Si Young, dan Go Min Si. Bagi para pecinta drama bergenre misteri thriller, Sweet Home sangat direkomendasikan untuk ditonton.
4. Youth of May (2021)
Youth of May menceritakan kisah percintaan mahasiwa kedokteran, Hwang Hee Tae (Lee Do Hyun) dan perawat Kim Myung Hee (Go Min Si). Meski harus berakhir sad ending, Youth of May menjadi salah satu drama populer pada tahun 2021. Drama ini berlatar tahun 80-an tepatnya pada Mei 1980 dan bertepatan dengan peristiwa pemberontakan Gwangju di Korea Selatan.
5. The Glory (2022)
Drama Korea The Glory berhasil menjadi drama terbaik di akhir tahun 2022. Drama ini mengusung aksi balas dendam siswi yang mengalami masa lalu yang kelam semasa SMA. Dibintangi Song Hye Kyo, dan Lee Do Hyun sebagai pemeran utama.
Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) mengalami perundungan oleh teman-temannya. Ia memutuskan untuk balas dendam kepada para pelaku yang merundungnya. Dalam menjalankan aksinya, Moon Dong Eun dibantu oleh Joo Yeo Jong (Lee Do Hyun) untuk melancarkan balas dendam.
Nah itu dia drama 5 Korea populer Lee Do Hyun yang tidak boleh kamu lewatkan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
Entertainment
-
Marvel Resmi Tunda Dua Film Avengers Ini Demi Tingkatkan Kualitas
-
Boy Group AHOF Umumkan Debut Juli, Gandeng EL CAPITXN sebagai Produser
-
Marvel Hapus 3 Film dari Jadwal Rilis Usai Doomsday dan Secret Wars Ditunda
-
Hugh Jackman Buka Suara soal Kemunculan Wolverine di Avengers: Doomsday
-
Sinopsis Youthful Glory, Drama China Baru Song Wei Long dan Bao Shangen
Terkini
-
Mengulik Save me Karya Xdinary Heroes: Kala Jiwa yang Terluka Harapkan Pertolongan Tuhan
-
Dikabarkan Kembali ke Spanyol, Mampukah Jordi Amat Bersaing di Usia Senja?
-
Review Film Aftersun: Kisah yang Diam-Diam Mengoyak Hati
-
Five Cities Four Women: Saat Para Penyedia Jasa Teman Kencan Butuh Dekapan
-
Bojan Hodak Perpanjang Kontrak usai Persib Back to Back Juara? Cek Faktanya!