Aktor Fahmi Bo mengungkapkan kisah pilunya selama 2 tahun berjuangan karena terkena stroke. Terlebih lagi, ia berpisah dengan istri dan anak-anaknya di tengah perjuangannya melawan stroke.
Meski belum mengucap kata talak, Fahmi menyampaikan bahwa ia sudah dua tahun tak lagi satu rumah dengan istri dan kedua anaknya.
"Iya karena sudah dua tahun nggak satu rumah, udah hampir dua tahun nggak satu. Tapi untuk resminya (cerai) sih belum ya dan saya juga nggak pernah mengucap kata-kata (talak) itu belum pernah," kata Fahmi Bo dikutip dari video tayangan Insertlive, Rabu (08/02/2023).
Ia menegaskan bahwa perpisahannya dengan sang istri bukan karena alasan ekonomi. Seperti yang diketahui, Fahmi kini juga harus berjualan pecel lele untuk menyambung hidupnya.
Fahmi menyebut memang ada hal yang tak bisa dipublikasikan mengenai rumah tangga mereka, namun keputusan tersebut mungkin jalan yang terbaik bagi ia dan istri.
Akan tetapi, Fahmi tetap berharap bahwa ia bisa kembali bersama sebagai keluarga utuh seperti sedia kala.
"Tapi harapan gue bisa kembali lagi karena susah senang dulu kita hadapi berempat sama anak. Apapun yang terjadi dulu kita selalu berempat, tapi sekarang sendiri, gue suka sedih," ungkapnya.
Fahmi mengaku merasa sedih dan berada di titik terendahnya. Pasalnya, ia harus berjuang stroke sendirian tanpa didampingi keluarga.
"Iya, dulu pernah rendah, udah pernah jatuh di titik terendah dan sekarang ini lebih rendah lagi," ungkap Fahmi.
"Dan nggak nyangka akan seperti ini. Orang-orang juga nggak nyangka, pada kaget gitu kan karena tahu keadaan saya sama keluarga gimana," sambungnya.
Kendati demikian, Fahmi tak pernah berpikir untuk menyerah. Kini, hal yang terpenting bagi Fahmi adalah kesehatannya.
"Kalau sehat kan bisa nyari kerja apa aja. Gue mah nggak maluan mau kerja jadi apa juga," tandasnya.
Baca Juga
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
Artikel Terkait
-
CEK FAKTA: Geni Faruk Panik saat Aurel Hermansyah Ungkap Istri Kedua Ayah Atta Halilintar, Benarkah?
-
Jangan Disepelekan! Segera Pahami 4 Faktor Penyebab Terjadinya Stroke
-
4 Spot Sensitif Wanita Saat Hubungan Intim, Bikin Bergairah dan Bisa Kejang-kejang hingga Cepat Orgasme
-
Asib Ali akan Segera Menikah? Nih Sosok Wanita yang Kejar Kekasih Syarifah Ini
-
Fahmi Bo Ungkap Kondisi Kesehatan, Kini Jualan Pecel Lele untuk Menyambung Hidup
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e