Aktor senior Korea Selatan, Cha Tae Hyun, tepat di hari ini menginjak usianya yang ke 47 tahun. Tak hanya seorang aktor, Cha Tae Hyun juga merangkap profesi sebagai penyanyi, DJ radio, dan direktor. Pria kelahiran 1976 ini memulai karier beraktingnya pada tahun 1995 dan terkenal melalui perannya di drama komedi My Sassy Girl, Scandal Makers, Hello Ghost, dan masih banyak lagi.
Ayah tiga orang anak ini sama sekali tak kehilangan semangat beraktingnya. Cha Tae Hyun terus muncul bersama drama-drama baru yang dibintangi olehnya. Penasaran dengan aksi beradu peran Cha Tae Hyun? Saksikan tiga drama Cha Tae Hyun yang menginspirasi berikut ini!
1. Brain Works
Drama yang dirilis pada Januari 2023 ini adalah drama terbaru yang diperankan oleh Cha Tae Hyun. Mengisahkan tentang seorang ahli saraf yang bekerja sama dengan seorang detektif dalam menyelidiki sebuah kasus kriminal.
Cha Tae Hyun mengambil peran sebagai sang detektif bernama Geum Myung Se dalam drama ini. Sedangkan peran ahli saraf dimainkan oleh aktor Jung Yong Hwa dengan nama tokoh Shin Ha Ru. Bagi kamu yang menyukai drama-drama bergenre misteri, Brain Works cocok untuk kamu saksikan juga lho!
2. Unexpected Business
Bertema tentang kehidupan realitas, Unexpected Business menceritakan tentang Cha Tae Hyun dan Jo In Sung, dua pria yang tumbuh besar di kota yang kemudian menjalankan bisnis. Mereka mengambil tantangan untuk menjalankan toko kelontong di pedesaan selama sepuluh hari.
Unexpected Business terdiri dari dua season dengan jumlah episode sebanyak 24. Cocok disaksikan bersama keluarga, Unexpected Business akan memberikan banyak inspirasi dan pelajaran, terutama dalam hal pemeliharaan suatu bisnis yang dijalankan.
BACA JUGA: Blak-blakan! Marshel Widianto Akui Malu Jadi Alasan Rahasiakan Pernikahan: Takut Nanti...
3. Police University
Beradu peran dengan dua artis muda Jung Jin Young dan Krystal Jung, Cha Tae Hyun membintangi karakter bernama Yoo Dong Man. Yoo Dong Man adalah seorang mantan detektif yang beralih tugas menjadi profesor di sebuah universitas kepolisian ternama.
Tapi jauh di lubuk hatinya, Yoo Dong Man sangat ingin kembali menjadi seorang perwira polisi yang memegang tanggung jawab besar atas pekerjaannya. Bergenre romantis dan menceritakan kisah anak-anak muda, drama Police University cocok bagi kamu yang sedang mencari motivasi.
Itu dia tiga drama yang dibintangi oleh Cha Tae Hyun. Selamat ulang tahun Cha Tae Hyun!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Jeno dan Jaemin NCT Comeback Sebagai Aktor di Drama Wind Up, Tayang 2026!
-
Mulai Era Baru! ILLIT akan Comeback dengan Album Baru NOT CUTE ANYMORE
-
Kim You Jung dan Kim Young Dae Siap Bikin Baper di Drama Baru, Dear X
-
Siap Tayang Bulan Depan! Taxi Driver 3 Bagikan Teaser yang Semakin Intens
-
Suho EXO Siapkan Lagu Spesial Musim Dingin Hasil Kolaborasi dengan KIXO
Artikel Terkait
-
Irfan Hakim Hampir Terciduk Pakai Narkoba? Petugas BNN: Mas Irfan Mencurigakan
-
Terharu! Beredar Isi Surat Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi untuk Ulang Tahun Putra Bungsunya
-
Rayakan Ulang Tahun ke-40, BCL Dituding Pindah Agama karena Hal Ini
-
Harga Tiket Fan Meeting Kim Seon Ho di Jakarta, Mulai dari Rp 1,4 Juta
-
Gelar Tur Konser Keliling Asia, Kim Nam Gil Bakal Mampir ke Indonesia?
Entertainment
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
Terkini
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel