Amanda Manopo baru-baru ini sempat berbincang-bincang dengan Raffi Ahmad dan Denny Cagur dalam sebuah program acara televisi swasta.
Dalam pertemuan itu, mereka membahas soal kehidupan Amanda Manopo setelah kini tak lagi sibuk syuting stripping sinetron.
Amanda Manopo sendiri mengaku tengah malas mengambil syuting stripping. Hal itu karena syuting stripping menyita waktunya hingga tak menikmati kehidupannya.
"Pasti jangka waktunya panjang ya, apalagi kalau ya mudah-mudahan dikasih rezeki sama Tuhan dapet penonton terus dapet rating yang bagus, itu kan bisa setahun dua tahun tiga tahun," ungkap Amanda dari kanal YouTube Ini Talk Show pada Senin (27/03/2023).
"Terus aku jaid nggak punya kehidupan, enggak bisa jalan-jalan, enggak bisa nikmatin dunia. Enggak bisa ya mencoba sesuatu hal yang baru gitu loh. Jadi sekarang ngambil pekerjaannya seperti ini atau sebentar lagi film atau apa," lanjutnya.
Setelah Amanda Manopo berkata demikian, Raffi Ahmad pun menanggapi bahwa memang usai bekerja dalam sinetron perlu suasana baru.
Seperti halnya Amanda Manopo yang kini lebih sering terlihat jalan-jalan dan berlibur. Raffi pun juga menyebut dirinya dulu ingin suasana baru usai syuting sinetron.
"Jadi maksudnya pengen biar ada suasana baru bro, sama gua juga dulu waktu sinetron kan gitu gua," ungkap Raffi Ahmad.
Mendengar ucapan Raffi, Amanda Manopo itu langsung menyindir suami Nagita Slavina. Ia menyebut bahwa suasana baru bagi Raffi adalah perempuan.
"Ya kamu suasana barunya perempuan kan," sindir mantan pemain sinetron Ikatan Cinta itu.
Ucapan Amanda Manopo itu seketika membuat Denny Cagur tertawa, sedangkan Raffi Ahmad langsung menengok ke sekitar rumahnya seolah mencari keberadaan istrinya.
Raffi Ahmad pun hanya tersenyum malu dan kikuk mendengar celetukan Amanda. Kendati demikian, Raffi tak menampik bahwa ia melakukan hal tersebut di masa lalu.
"Iya juga sih sebenernya," tutur Raffi Ahmad mengiyakan.
Baca Juga
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
Artikel Terkait
-
Tindak Kekerasan Masih Jadi Masalah Serius, Menteri PPPA Ajak Perempuan Berani Bersuara
-
Istri Raffi Ahmad Boleh Terima Endorsement, KPK Peringatkan Artis yang Jadi Penyelenggara Negara Hati-hati Gratifikasi
-
Istri Pejabat Menyala, Outfit Nagita Slavina Saat Resmikan Restoran Dipuji
-
Belum Laporkan Harta Kekayaan, Raffi Ahmad Disorot KPK: Ini Jawabannya
-
Potret Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Resmikan Restoran Le Nusa di Jakarta, Serasi Kenakan Batik Rancangan Desainer
Entertainment
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
Terkini
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!