Belum lama ini dikabarkan bahwa girl group papan atas Korea, BLACKPINK mendapat undangan untuk tampil di acara makan malam pertemuan presiden Korea Yoon Seok Yeol dengan presiden Amerika Joe Biden. Dalam acara yang dimaksudkan sebagai peringatan 70 tahun aliansi Korea dan Amerika tersebut, bukan hanya BLACKPINK, melainkan penyanyi Amerika, Lady Gaga juga mendapat undangan untuk tampil.
Kemudian melansir dari KBIZoom (31/03/2023), Kantor Kepresidenan Korea Selatan mengumumkan bahwa penampilan BLACKPINK tidak akan diadakan pada makan malam kenegaraan selama kunjungan presiden Korea Selatan ke Amerika Serikat. Sama halnya dengan Lady Gaga, penampilan penyanyi tersebut juga tidak akan dilaksanakan.
Pada tanggal 31 Maret, Kantor Juru Bicara Kepresidenan secara khusus menyatakan melalui sebuah pemberitahuan bahwa, “Kinerja yang diberitakan di media tidak sesuai dengan jadwal kunjungan Presiden ke Amerika Serikat.”
Presiden Yoon dijadwalkan melakukan kunjungan kenegaraan ke Amerika Serikat pada akhir bulan depan. Dilaporkan pula bahwa selama kunjungan tersebut, pemerintah AS mengusulkan penampilan bersama girl grup Korea BLACKPINK dan artis Amerika Lady Gaga sebagai bagian dari program undangan tamu negara. Ini adalah saran dari Ibu Negara AS, Jill Biden.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Mario Dandy dan Agnes Gracia Divonis Hukuman Mati, Benarkah?
Namun, Penasihat Keamanan Nasional Korea, Kim Sung Han, diduga gagal melaporkan proposal ini sebanyak 7 kali, hal ini jugalah yang mendorong pengunduran dirinya segera setelah itu. Sang Penasihat Keamanan berharap bahwa diplomasi dan urusan negara yang lainnya tidak akan terpengaruh oleh kontroversi yang disebabkan olehnya.
Meski begitu, banyak yang mengatakan kalau hal ini tetap akan merugikan negara karena Amerika Serikat akan memberi kesan negatif pada kemampuan diplomatik pemerintah Korea Selatan.
Sementara itu kunjungan presiden Yoon Seok Yeol ke Amerika Serikat akan tetap dilaksanakan, entah tepat dengan waktu yang sudah ditentukan atau akan mengalami pengunduran waktu dari yang telah ditetapkan sebelumnya.
BLACKPINK sendiri tengah sibuk dengan berbagai macam jadwal mereka yang terus membawa karir keempat idola tersebut kian cemerlang. Tepat hari ini, salah satu membernya, Jisoo tengah merilis album baru yang merupakan debut solonya setelah sekian tahun menjadi bagian dari group BLACKPINK.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Intip Chemistry Bae In Hyuk dan Aktor Lainya di Sesi Baca Naskah Drama Baru
-
Shin Hye Sun Jadi Reporter Berita Veteran di Drama Korea Bertajuk Dear Hyeri
-
Suami Berselingkuh, Jang Shin Young Umumkan Permintaan Maaf dan Sebut Tak Akan Bercerai
-
Park Shin Hye Jadi Hakim yang Dirasuki Iblis di Drama Korea Judge From Hell
-
Hyeri Ceritakan Karakternya sebagai Pil Seon di Film Baru Bertajuk "Victory"
Artikel Terkait
-
Tegang! Iran Tolak Tekanan Barat Soal Nuklir
-
Momen Pertemuan Donald Trump dan Joe Biden di Gedung Putih
-
Aliansi Korsel-AS Tak Tergoyahkan Era Trump, Janji Menteri Unifikasi
-
Soroti Konflik di Timur Tengah, Prabowo ke Menlu AS: Bagaimana dengan Palestina, Apakah Anda Bisa Lakukan Sesuatu?
-
Trump dan Musk Nyanyi Duet "God Bless America"! Kejutan di Pesta Kemenangan Mar-a-Lago
Entertainment
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
Terkini
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
Ulasan Novel Persona: Kisah Remaja dalam Menghadapi Ekspektasi Sosial
-
Gantengnya Yanan, Villain di Drama Fangs of Fortune Bikin Susah Dibenci
-
Imbas Ancaman Putus Kontrak, ADOR Janji Atasi Masalah dengan NewJeans
-
Bikin Makeup Flawless dan Terlindungi! 3 Produk Primer yang Mengandung SPF