Innalillahi wa innalillahi rojiun, kabar duka datang dari komedian Abdel Achrian. Keissha Aliyya Wulandari anak sulung komedian yang akrab disapa Cing Abdel ini meninggal dunia pada Senin 10 April 2023 pukul 16.00 WIB.
Kabar meninggalnya Keissha disampaikan langsung oleh Abdel Achrian lewat unggahan foto di Instagram pribadinya.
BACA JUGA: Once Mekel Beri Respons Tak Terduga Saat Diminta Baikan dengan Ahmad Dhani
Ia membagikan foto makan sang putri yang masih segar dengan taburan bunga.
Keissha meninggal dunia di usia 22 tahun selang dua bulan dari hari lahirnya. Penyebab meninggalnya Keissha menurut penuturan dari Cing Abdel karena sakit.
"Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, telah berpulang putri kami, Keissha A. Wulandari, kemarin tanggal 10 April 2023 jam 16.00 dikarenakan sakit, dan telah dimakamkan hari ini. Terimakasih atas perhatian dan kami mohon doanya untuk almarhumah…" tulis Abdel Achrian dalam unggahan fotonya.
Mengenai sakit apa yang diderita oleh Keissha tidak dibeberkan lebih detail oleh Abdel Achrian. Hanya saja, asisten pribadinya mengungkapkan jika putri Abdel sudah lama menderita sakit.
"Kalau sakitnya enggak tahu sih, tapi sakitnya udah puluhan tahun sih," ucap Ocid asisten pribadi Abdel Achrian dilansir dari tayangan berita Indosiar, Selasa (11/4/2023).
BACA JUGA: Atta Halilintar Kecewa? Mobil Gen Halilintar Datang Isinya Cuma Paket Oleh-oleh
Unggahan Instagram Abdel Achrian tersebut banjir ucapan bela sungkawa dari sejumlah publik figur tanah air.
"Turut berduka cita cing," ucap YouTuber Mael Lee.
"Turut berduka cita sedalam-dalamnya ya A.. (emoji menangis)" ungkap Irfan Hakim.
"Innalillahi wainnaillaihi rojiun, turut berduka ya cing," tutur Andhika Pratama.
Ketika mendengar kabar meninggalnya sang putri, Abdel diketahui sedang berada di lokasi syuting acara di salah satu televisi swasta. Abdel langsung bergegas meninggalkan acara untuk pergi ke rumah duka sang putri disemayamkan.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
Artikel Terkait
-
Nasib 10 Artis di Pilkada 2024, dari KD sampai Jeje Govinda: Siapa Paling Mujur?
-
Profil Rahayu Effendi: Penari Istana Jadi Artis Legendaris Indonesia, Ibunda Dede Yusuf Meninggal Usia 82 Tahun
-
Sang Ibu Meninggal Dunia, Dede Yusuf Berusaha Terlihat Tegar Sambut Pelayat
-
Asila Maisa Tanggapi Tudingan Masuk UI Pakai Jalur Ordal dan Nyogok, Gaya Bicaranya Disorot
-
Innalillahi, Ibu Dede Yusuf Meninggal Dunia
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan