Baru-baru ini beredar video yang mengabarkan bahwa pelawak Adul meninggal dunia. Pria bernama asli Abdul Latief itu diklaim meninggal dunia setelah membelikan baju lebaran untuk anak dan istrinya.
Dalam thumbnail video tersebut memperlihatkan foto Adul yang dibingkai bunga, seorang jeazah dan sejumlah selebritas tanah air.
Foto thumbnail yang memperlihatkan potret Adul dan keterangan pada judul yang menyebut komedian mini, seolah-olah menyatakan bahwa seleb yang meninggal adalah Adul.
Video tersebut diunggah dan dibagikan oleh kanal YouTube bernama 'Trend 7 Official' pada 14 April 2023 hingga telah ditonton ribuan kali tayangan.
Begini narasi yang dituliskan dalam unggahan video tersebut.
"INALILLAHI Komedian Mini Ini Meninggal Dunia Setelah membelikan Baju Lebaran buat Anak dan Istri" tulis judul unggahan.
"INALILLAHI KOMEDIAN MINI INI MENINGGAL DUNIA SETELAH MEMBELIKAN BAJU LEBARAN BUAT ANAK ISTRINYA" tulis keterangan pada thumbnail video.
Lantas benarkah klaim yang dicantumkan itu?
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, klaim soal pelawak Adul meninggal dunia adalah salah. Faktanya, isi unggahan video berdurasikan 3 menit 15 detik itu tidak ada kaitannya dengan klaim yang dicantumkan.
Sosok yang meninggal dunia yang dibahas dalam unggahan video tersebut bukanlah Adul, melainkan komedian Hendrik Ceper.
Sebagaimana diketahui, Hendrik Ceper diketahui memiliki tubuh mini, sesuai dengan apa yang diklaim pada judul, dan telah meninggal pada tahun 2016 lalu di bulan ramadhan.
Narator tersebut membacakan artikel dari hype.grid.id berjudul "Innalillahi, Bak Firasat akan Meninggal Dunia, Pelawak Bertubuh Mungil Ini Ternyata Sempat Belikan Baju Lebaran untuk Sang Istri dan Anaknya: Nih Buat Lebaran..."
Selain itu, Adul sendiri masih aktif membagikan kegiatannya melalui akun Instagram pribadi miliknya. Ia bahkan masih mengunggah story Instagram pada Sabtu (15/04/2023).
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, kabar mengenai pelawak Adul meninggal dunia setelah membelikan baju lebaran istri dan anaknya adalah keliru.
Dengan demikian, video ini dapat dikategorikan sebagai hoaks kategori koneksi yang salah.
Baca Juga
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
Artikel Terkait
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Cek Fakta: Benarkah Ridwan Kamil Mendukung Pramono-Doel dengan Pose 3 Jari?
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Pernah Berujar soal Meninggalkan Sabda Nabi, Benarkah?
-
Cek Fakta: Benarkah Presiden Prabowo Mewacanakan Wajib Militer bagi Anak Muda?
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?