Rumah tangga Shandy Aulia dan David Herbowo yang telah dibina selama 12 tahun tengah berada di ujung tanduk perpisahan. Shandy Aulia mengunggat cerai David Herbowo pada Selasa (11/4) lalu di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Artis cantik tersebut dalam gugatan cerainya menuntut hak asuh atas putri semata wayang mereka, Claire Herbowo. Ia tidak menuntut harta gono-goni.
BACA JUGA: Berkumis Tipis, Iis Dahlia Akui Punya Hasrat Besar: Enggak Pakai Celana Dalam Aja.....
Jurang perceraian yang saat ini di depan mata membuat publik teringat akan konten Shandy Aulia bersama sang ayah, Kemas Yusuf Effendy. Dalam konten bertajuk 'Belajar Islam dari Papa', Shandy sempat menyinggung mengenai perasaan ayahnya ketika bercerai.
Seperti diketahui apabila orangtua Shandy Aulia bercerai setelah 15 tahun membina rumah tangga. Diungkapkan oleh ayah Shandy bahwa anak merupakan korban dari perceraian orangtua.
Menurutnya, perceraian bisa menghancurkan masa depan buah hati yang hadir dalam rumah tangga tersebut.
"Yang jelas perpisahan itu, yang jadi korban itu anak, bukan orangtua. Penyesalan itu pasti di kemudian hari," ungkap Kemas Yusuf Effendy dilansir dari kanal YouTube Shandy Aulia, Minggu (16/4/2023).
BACA JUGA: 'Gue Hati-hati' Wulan Guritno Ungkap Tentang Komunikasi Shaloom dan Attila Syach Sang Ayah
"Cerai itu hanya sejenak menghancurkan masa depan anak-anak, yang jadi korban," imbuhnya.
Kemas berharap jika Shandy Aulia tidak mengikuti jejak orangtuanya yang bercerai. Walaupun pada akhirnya memang kasih sayang orangtua kepada anak-anaknya tidak berkurang.
"Jangan sampai terjadi (perceraian), karena yang jadi korban anak. Seperti saat ini, yang jadi korban kan kamu," tutur ayah Shandy Aulia tersebut.
"Tapi, Papa biar sampai kapanpun ke anak tetap sayang. Namanya anak tetap anak. Kasih sayang ke anak itu bakal terus ada walau akhirnya berpisah," tegas Kemas.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
Artikel Terkait
-
Denny Cagur Akui Ada 27 Artis Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Dugaan Judi Online
-
5 Artis Nonmuslim yang Dalami Agama Islam, Ada yang Sampai Dikira Mualaf
-
4 Sumber Kekayaan Jordi Onsu, Ngaku Tenang Dengar Kajian Islam dan Meyakini Al-Quran
-
Jordi Onsu Resmi Mualaf? Ngaku Damai dengan Kajian Islam: Al-Quran Itu Benar Banget!
-
Ernest Prakasa Ikut Pertanyakan Artis yang Promo Judi Online Tapi Tidak Ditangkap
Entertainment
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
Terkini
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Denny Cagur Akui Ada 27 Artis Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Dugaan Judi Online
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan