Nama Ari Wibowo kini tengah santer diperbincangkan oleh publik usai melayangkan gugatan cerai kepada Inge Anugrah.
Melalui pengacaranya, Inge Anugrah disebut tak memiliki harta apapun lantaran Ari Wibowo tak pernah memberikan uang selain nafkah dapur.
Video pernyataan pengacara Inge Anugrah itu diunggah kembali oleh akun @keluargakecildijerman di TikTok hingga kolom komentar penuh dengan tanggapan.
Salah satu komentar yang disorot adalah akun TikTok bernama Chaniago mengaku bahwa ia pernah menjadi tukang parkir dan bertemu dengan Ari Wibowo.
Menurut pengakuannya, Ari Wibowo tetap meminta uang kembalian kepadanya meski hanya Rp1000.
"Pernah ketemu Ari Wibowo waktu gue jadi petugas parkir, kembalian kurang 1 ribu tetep diminta," komentar akun Chaniago.
Tukang parkir tersebut bercerita bahwa saat itu ia kebetulan tak memiliki kembalian. Akan tetapi, Ari Wibowo disebut terus ngotot untuk meminta kembaliannya yang Rp1000 tadi.
Akun Chaniago itu lantas mengaku memberikan uang Rp2000 kepada Ari Wibowo yang diklaimnya ngotot meminta kembalian.
"Masalahnya memang gak ada receh lagi, akhirnya gue kasih dua rebu," pungkas akun tersebut dengan emoji tertawa.
Tangkapan layar soal permintaan Ari Wibowo tersebut diunggah kembali oleh akun Instagram @insta.nyinyir dan banjir beragam tanggapan di kolom komentar.
Kebanyakan warganet justru tampak membela dan setuju dengan Ari Wibowo perihal uang kembalian tersebut.
"Iyalah tukang parkir juga nggak bermanfaat. Pas mobil datang nggak ada tiba-tiba mau keluar minta uang. Kesel," tulis @end***.
"Pro Ari Wibowo. Bukan masalah kikir ya kalau pun memang perlu bayar lebih mahal nggak masalah, tapi kalau emang harga 1000 ya bayar 1000. Kalau mau kasih ya consent yang bayar," timpal @fel***.
"Jujur ya gue sama tukang parkir liar kadang juga pelit. Tukang parkir juga kadang ada yang cuma diem doang tiba-tiba mau keluar baru berdiri doang," imbuh @res***.
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
Artikel Terkait
-
Beda Putusan Cerai Baim Wong dan Ari Wibowo, Ada yang Kena Tuntut Nafkah Rp1 Miliar
-
Kisah Unik yang Bikin Heran, Tukang Parkir Kena Tilang Elektronik Gegara Tak Pakai Helm
-
Dicecar Kedekatan dengan Wulan Guritno, Beda Reaksi Ariel NOAH dan Ari Wibowo
-
Pemudik Jadi Sasaran, Tukang Parkir Nakal Punya Modus Baru untuk Dapat Cuan
-
8 Potret Dulu dan Sekarang Coverboy Era 90-an, Masih Ganteng dan Kece!
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku