Ari Wibowo tengah menjadi sorotan usai menggugat cerai sang istri, Inge Anugrah, setelah 16 tahun menikah.
Tak hanya itu, Ari Wibowo sedang menjadi bulan-bulanan warganet sebagai sosok yang pelit karena disebut hanya memberikan nafkah Inge dengan kartu kredit Rp10 juta.
Gerah dengan tudingan tersebut, Ari Wibowo lalu berbicara mengenai rincian pengeluaran Inge Anudrah di depan awak media.
Dalam video yang beredar, Ari Wibowo membeberkan pengeluaran Inge Anugrah tiap bulan begitu detail. Mulai dari skincare hingga pembalut.
"Pengeluaran binik nya (Mba Inge perbulan). Skincare 2 jeti (Rp2 juta). Bensin, parkir, tol 3 jeti. CD, BH, SOFTEX 1 jeti. Ngasih mertua 500 rebo (Rp500 ribu). Olahraga Yoga dll 500 rebo," tulis keterangan pada video yang diunggah oleh akun @lambe__danu di Instagram, dikutip pada Jumat (21/04/2023).
"Si lakik bilang ngasih nya lebih dari 10 jeti, mungkin maksud nya 10 jeti seribu piah yahhh gaisss... Sampe softex ajah masuk itungan. wkwkwk," sambungnya.
Rincian pengeluaran tersebut seketika viral. Warganet pun menyorot tajam karena Ari Wibowo seakan sangat ingat dan perhitungan dengan sang istri.
Tak hanya itu saja, yang membuat warganet terheran-heran adalah nominal Ari Wibowo yang diklaim hanya memberikan uang setengah juta Rupiah kepada mertuanya.
Unggahan video itu lantas dibanjiri beragam tanggapan warganet di kolom komentar.
Warganet tampak tak menyangka sekelas artis Ari Wibowo hanya memberikan uang yang dinilai sedikit kepada mertuanya. Bahkan tak sedikit yang menilai Ari Wibowo kebangetan dan pelit.
"Artis kayak kita yang jelata juga tak ngasih mertua matus ribu doang," tulis @mam***.
"500 ribu ngasih mertua? Sama kayak aku dong padahal gaji aku nggak sampai UMR. Nggak nyangka ih padahal dulu ngefans sama dia," komentar @nor***.
"Sekelas artis ngasih mertua Rp500 ribu. Dududud kok aku yang malu ya," imbuh @sop***.
"Ngasih mertua 500 ribu sekelas artis," timpal @pur*** disemati emoji kaget.
Baca Juga
-
Bali United Rekrut Mike Hauptmeijer, Penjaga Gawang Asal Klub Liga Belanda
-
6 Film Horor Tayang di Bioskop Bulan Juli 2025, Penuh Ketegangan dan Teror!
-
Netflix Rilis Teaser Troll 2, Monster Raksasa Siap Kembali untuk Guncang Norwegia
-
Pahlawan Devisa atau Korban Kebijakan? Kritik Saran Kerja ke Luar Negeri
-
4 Calming Spray Solusi Praktis untuk Atasi Breakout dan Kulit Kemerahan
Artikel Terkait
-
Ari Wibowo Dinilai Jadi Suami Perhitungan, Buntut Bongkar Rincian Pengeluaran Inge Anugrah
-
Ditanya Soal Kabar Perceraiannya Dengan Inge Nugraha, Ari Wibowo: Jangan Kasih Saya Pertanyaan yang Menjatuhkan
-
Cek Fakta: Gugat Cerai Tapi Masih Seranjang, Inge Anugrah Bongkar Ari Wibowo Masih Kerap Minta Jatah
-
Klarifikasi Kuasa Hukum Ari Wibowo Mengenai Perceraian dengan Inge Anugrah, Klaim Ada Orang Ketiga
-
Isi Perjanjian Pranikah Bikin Inge Anugrah Tak Punya Harta Apapun Selama Menikah dengan Ari Wibowo
Entertainment
-
6 Film Horor Tayang di Bioskop Bulan Juli 2025, Penuh Ketegangan dan Teror!
-
Netflix Rilis Teaser Troll 2, Monster Raksasa Siap Kembali untuk Guncang Norwegia
-
Gaet Park Shin Hye dan Go Kyung Pyo, Drama Baru tvN Umumkan Jadwal Tayang
-
Minim Kabar, James Wan Buka Suara soal Proyek Train to Busan Versi Amerika
-
Relate Banget! Ini 5 Pelajaran yang Bisa Diambil dari Squid Game 3
Terkini
-
Bali United Rekrut Mike Hauptmeijer, Penjaga Gawang Asal Klub Liga Belanda
-
Pahlawan Devisa atau Korban Kebijakan? Kritik Saran Kerja ke Luar Negeri
-
4 Calming Spray Solusi Praktis untuk Atasi Breakout dan Kulit Kemerahan
-
Buka Suara, Kecelakaan Alex Marquez di GP Belanda 2025 Disebabkan Tuas Rem
-
Septian David Tak Ragu Gabung Malut United, Tekad Raih Juara Sudah Bulat?