Seperti diketahui, aktris Marshanda memiliki seorang putri bernama Sienna Ameerah Kasyafani dari pernikahannya dengan Ben Kasyafani. Sienna, panggilan akrabnya, kini perlahan tumbuh menjadi seorang gadis yang kerap dipuji oleh warganet.
Meski Sienna kini tinggal bersama dengan sang mantan suami, namun Marshanda mengaku sangat bersyukur. Hal itu dikarenakan Sienna bersama dengan ayah dan juga ibu sambung yang sangat sayang dengan putrinya tersebut.
Adapun momen saat Marshanda menyampaikan rasa terima kasihnya kepada istri Ben Kasyafani, Nesyana Ayu Nabila atau yang akrab disapa Ines. Walau berstatus ibu sambung, Marshanda melihat ketulusan Ines menyayangi Sienna layaknya anak kandung sendiri.
"Aku nggak tau kenapa pengen berterima kasih sama Ines sih karena Ines sayang banget sama Sienna," tutur Marshanda, dikutip dari akun TikTok @lambaian91 pada Kamis (27/04/2023).
"Dengan segala keterbatasan yang ada di antara aku, Ben, dan Ines, Ines tuh sayang ke Sienna tuh kayak sayang ke anaknya sendiri dan tanpa Ines dunia ini akan beda. So, dia punya role (peran) yang besar banget dalam kehidupan anak aku. Dan aku bersyukur dan berterima kasih," sambung aktris kelahiran Jakarta itu.
Momen tersebut pun mendapat respons positif dari warganet. Banyak dari mereka salut dengan pola pikir Marshanda yang dewasa dan bijak.
"Apa yang terjadi sama Marshanda bukan kehendak dia, tapi apa yang keluar dari mulut dan pikiran dia sungguh luar biasa," komentar warganet.
"Marshanda hebat banget ya bisa menghargai segala hal," respons warganet lain.
"Dibalik luka batinnya, dia sangat dewasa dan bijak," timpal yang lain.
"Kolaborasi ibu kandung dan ibu sambung yang sama-sama saling support, saling mengerti, dan membuang ego masing-masing demi anak," tulis warganet memberi tanggapan.
Sebagai informasi, Marshanda telah resmi bercerai dengan Ben Kasyafani pada 2014 silam. Setelah berpisah, keduanya pun fokus pada kehidupan masing-masing. Hingga di tahun 2016, Ben Kasyafani melepas masa duda dan menikah untuk kedua kalinya dengan Ines.
Marshanda sendiri menjalin hubungan yang baik dengan Ben dan Ines. Bahkan, momen kebersamaan mereka pun sesekali dibagikan di laman akun Instagram masing-masing.
Baca Juga
-
Raih 57 Juta Views, Play Dirty Masuk Top 10 Film Terpopuler di Prime Video
-
Rilis Teaser, The Hunger Games: Sunrise on the Reaping Tayang November 2026
-
Resmi Diproduksi, Netflix Umumkan Jajaran Pemain Baru Black Doves Season 2
-
Mulai Syuting, First Look Film Live-Action The Legend of Zelda Dirilis
-
Diangkat dari Light Novel, Anime Killed Again, Mr. Detective? Resmi Digarap
Artikel Terkait
-
Main TikTok Bareng, Potret Sienna dan Marshanda Disebut Bak Kakak Adik
-
5 Pasutri Kompak Foto Bareng di Momen Lebaran, Baju Okin jadi Omongan
-
Sinopsis Lengkap film Buya Hamka Volume I Tayang 19 April, Cocok Ditonton saat Libur Lebaran
-
Marshanda Unggah Video Momen Persiapan Nikah: Akhirnya Kawin Aku!
-
Cantik Dirias Jadi Pengantin, Marshanda: Akhirnya Kawin Aku Mak!
Entertainment
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
Terkini
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel
-
Ditinggal Rehab, Beby Prisillia Sampaikan Pesan Haru untuk Onadio Leonardo
-
Beby Prisillia Ungkap Kerinduan untuk Onad yang Sedang Rehabilitasi