Inara Rusli sempat mengaku akan mempertahankan pernikahannya dengan Virgoun, meski ia mengungkapkan perselingkuhan sang suami ke publik.
Akan tetapi, Virgoun baru-baru ini membuat pengakuan yang tak kalah mengejutkan publik bahwa rasa cintanya kepada Inara Rusli telah berubah.
Hal itu dibeberkan oleh Virgoun dalam video klarifikasi yang ia unggah melalui kanal YouTubenya.
Mulanya, Virgoun memabhas mengenai lagu berjudul 'Bukti' yang ia ciptakan untuk Inara Rusli secara tulus. Menurutnya, lagu yang dirilis pada tahun 2018 itu merupakan isi hati dan perasaannya untuk Inara Rusli.
"Untuk isu masalah lagu, masalah yang paling utama adalah mengenai lagu Bukti yang memang saya ciptakan untuk istri saya, ibu dari anak-anak saya," kata Virgoun dikutip pada Sabtu (29/04/2023).
"Yang bisa saya katakan adalah semua karya yang saya ciptakan adalah karya yang jujur, yang saya rasakan yang terjadi pada saat saya menulis lagu tersebut," imbuhnya.
Akan tetapi, Virgoun mengaku secara blak-blakan bahwa rasa cinta dan sayang kepada Inara Rusli itu kini telah berubah.
"Jika dengan berjalannya waktu rasa itu berubah, tidak serta merta membuat lagu tersebut menjadi sebuah kebohongan," imbuhnya.
Namun, Virgoun menyebut bahwa ia tak kan mengungkapkan mengapa perasaan yang ada pada lagu itu berubah.
"Yang jelas perasaan sayang itu pernah ada dan sungguh-sungguh ada," ungkap vokalis Last Child itu.
"Dan saya menyesal karena tidak tegas dan tidak juur, serta berani megungkapkan kenapa rasa itu bisa sampai hilang," sambungnya.
Setelah itu, Virgoun mengakui bahwa ia telah melarikan diri dari masalah dan malah mencari kenyamanan di luar.
Tak meminta maaf kepada istri yang telah ia khianati, Virgoun lalu meminta maaf kepada anak-anaknya.
Baca Juga
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
4 Lagu Romantis Milik Lauv Selain 'I Like Me Better', Bikin Meleleh!
-
Tiga Film Horor yang Membuat Bulu Kuduk Berdiri: Wajib Masuk Daftar List!
-
Ada Kritik Sosial yang Dibalut Dark Comedy dalam Film Mickey 17
-
Yeji ITZY Ungkap Rasa Kagum yang Menggebu di Lagu Debut Solo 'Air'
Artikel Terkait
-
Kiky Saputri Nangis di Kajian Ustaz Hilman Fauzi, Penampilan Istri M Khairi Banjir Pujian
-
Lirik Lagu Iclik Cinta, Dikecam Usai Dinyanyikan di Makam Bung Karno: Benarkah Tak Senonoh?
-
Kurikulum Cinta Diperkenalkan Menteri Agama: Misi Pendidikan Berbasis Kasih Sayang untuk Masa Depan Bangsa
-
Memahami Cinta yang Sempurna Menurut Sudut Pandang Sternberg
-
Inara Rusli Diam-diam Tahu Richard Lee Mualaf, Tapi Tak Banyak Curhat Karena Lawan Jenis
Entertainment
-
Yeji ITZY Ungkap Rasa Kagum yang Menggebu di Lagu Debut Solo 'Air'
-
'Pabrik Gula' Bakal Tayang Dua Versi, Apa Sih yang Bikin Berbeda?
-
Bong Joon Ho Jadi Sutradara Korea Pertama Puncaki Box Office Amerika
-
Seulgi Red Velvet Ngaku Tak Sepolos yang Dikira di Lagu 'Baby, Not Baby'
-
Sinopsis Kingston, Film Petualangan Laut India Dibintangi GV Praskash Kumar
Terkini
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
4 Lagu Romantis Milik Lauv Selain 'I Like Me Better', Bikin Meleleh!
-
Tiga Film Horor yang Membuat Bulu Kuduk Berdiri: Wajib Masuk Daftar List!
-
Ada Kritik Sosial yang Dibalut Dark Comedy dalam Film Mickey 17
-
3 Kedai Kopi Legendaris di Bandung yang Masih Eksis hingga Saat Ini