Menggandeng pengacara Milano Lubis, Tenri Ajeng Anisa alias Tenri Anisa melakukan klarifikasi. Ia membantah tudingan dirinya berselingkuh dan berhubungan badan dengan Virgoun.
Diwakili oleh sang pengacara, Tenri Anisa melayangkan somasi terbuka untuk Virgoun dan Inara Rusli terkait pemberitaan tidak benar tentangnya.
BACA JUGA: Kemarin Nangis Sesenggukan, Kini Nikita Mirzani Ogah Balikan dengan Antonio Dedola: Gue Cewek...
"Jadi saya mewakili klien saya, Tenri Ajeng Anisa hari ini memberikan somasi terbuka kepada Virgoun dan istrinya, Ina Idola Rusli, terkait dengan pemberitaan yang tidak benar selama ini, yang beredar yang sebenarnya pelakunnya adalah Virgoun," tutur Milano Lubis dalam jumpa pers dilansir dari kanal YouTube Sambel Lalap, Selasa (2/5/2023).
Somasi tersebut dilayangkan kepada keduanya karena surat pernyataan dalam unggahan Inara Rusli bertanda tangan Virgoun mencatut nama Tenri Anisa.
"Memang yang menyebarkan istrinya namun kontennya sendiri itu adalah, karena ada pernyataan, semacam surat pernyataan yang dibuat oleh Virgoun menyatut nama klien kami. Seolah-olah klien kami adalah seorang pelakor arau pihak ketiga atau keretakan permasalahan rumah tangganya," jelas Milano.
BACA JUGA: Millen Cyrus Dilamar Lionel Lee, Ashanty Nangis Ungkap Perasaannya: Aku Ingat Kakakku
Selain itu, Virgoun dan Inara Rusli dituntut untuk meminta maaf dan melakukan klarifikasi. Apabila hal itu tidak dipenuhi oleh keduanya maka masalah ini akan dibawa ke jalur hukum.
"Itu klarifikasi tidak menyebut nama kan, ke siapanya tidak ada. Minta maafnya ke siapa harus jelas dong," kata Milano.
"Saya kasih waktu dua kali 24 jam kalau nggak kita bawa ke ranah hukum," tegasnya.
Tenri Anisa merasa dirinya sebagai korban dari perseteruan Virgoun dan istri. Ia mengaku sama sekali tidak tahu masalah keduanya.
"Saya cuma korban dari perselisihan antara Virgoun dan Inara yang saya pun tidak tahu inti masalahnya apa," ungkapnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
IM MONSTA X Umumkan Tanggal Wajib Militer, Tetap Ikut Konser Seoul 2026
-
4 Cleanser Alpha Arbutin untuk Wajah Bersih dan Cerah Maksimal Bebas Kusam
-
Anti Delay! 5 Mouse Gaming Wireless 100 Ribuan Paling Worth It
-
Park Jung Min dan Kenjiro Tsuda Naratori Teaser Mini Album Baru ENHYPEN
-
4 Inspirasi Daily Outfit Lu Yu Xiao untuk Tampilan yang Manis dan Sopan!
Artikel Terkait
Entertainment
-
IM MONSTA X Umumkan Tanggal Wajib Militer, Tetap Ikut Konser Seoul 2026
-
Park Jung Min dan Kenjiro Tsuda Naratori Teaser Mini Album Baru ENHYPEN
-
4 Drama China yang Diadaptasi dari Novel Karangan Bai Lu Cheng Shuang
-
5 Film Aurel Moeremans yang Wajib Masuk Wishlist Tontonanmu
-
Denada Dituding Telantarkan Anak, Manajemen Bakal Tempuh Jalur Hukum?
Terkini
-
4 Cleanser Alpha Arbutin untuk Wajah Bersih dan Cerah Maksimal Bebas Kusam
-
Anti Delay! 5 Mouse Gaming Wireless 100 Ribuan Paling Worth It
-
4 Inspirasi Daily Outfit Lu Yu Xiao untuk Tampilan yang Manis dan Sopan!
-
Novel Lights Into You: Tentang Luka dan Pilihan untuk Bertahan
-
Kenapa Harga RAM Mahal di 2026? Ini 4 Faktor Utama Penyebabnya