Syahnaz Sadiqah, adik kandung Raffi Ahmad semenjak menikah dan punya dua anak kembar jarang tampil di layar kaca. Meskipun begitu, Syahnaz tetap aktif di media sosial.
Ia rutin membuat konten untuk mengisi media sosial pribadinya mulai dari Instagram, TikTok hingga YouTube. Konten-konten yang dibuat Syahnaz pun mengikuti tren.
Baru-baru ini ia tak ingin ketinggalan membuat konten TikTok dengan filter warna-warni mengenakan kacamata. Dalam konten video tersebut, Syahnaz mengajak serta sang suami Jeje Govinda.
Syahnaz tampak santai berjoget dengan menggeleng-gelengkan kepala sambil mengangkat jempol tangan. Sedangkan Jeje hanya menganggukkan kepala ke depan ke belakang.
Ibu dua anak ini sempat berjoget seperti sedang memainkan suling. Jika ekspresi wajah Jeje santai berbeda dengan Syahnaz yang memanyunkan mulutnya.
Terlihat apabila Syahnaz lebih jago joget ketimbang Jeje. Konten Syahnaz tersebut langsung ramai komentar warganet.
Banyak warganet yang salfok dengan wajah Syahnaz Sadiqah kali ini. Warganet menyebut jika wajah sang artis mirip dengan penyanyi dangdut Ayu Ting Ting.
BACA JUGA: Gendong Baby L saat Salat, Rizky Billar Dinilai Sengaja Cari Sensasi: Keluarganya Kemana?
"Kirain Ayu Ting Ting teh," komentar warganet dengan emoji tertawa.
"Kirain Ayu Ting Ting," ujar yang lain.
"Mirip Ayu Ting Ting," sahut lainnya.
"Iya kirain ATT," imbuh warganet lain.
Sementara itu, wajah Syahnaz Sadiqah memang kerap mencuri perhatian publik. Sebelumnya wajah istri Jeje Govinda ini pernah dituding berubah karena operasi plastik.
Padahal tudingan tersebut tidaklah benar karena wajah Syahnaz tampak beda tak lain efek dari posenya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Flat Shoes di Bawah 200 Ribu yang Bikin Look Makin Chic
-
Filosofi Menanam Bunga Matahari untuk Tumbuh di Tengah Quarter Life Crisis
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
Artikel Terkait
Entertainment
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
-
Pengacara Sarwendah Bantah Klaim Nafkah Rp200 Juta, Begini Klarifikasinya
-
Dari Anak Petani, Kini Rivel Sumigar Jadi Kreator dengan Jutaan Pengikut!
-
Lula Lahfah Diingatkan Sahabat soal Reza Arap, Respons sang Ibu Bikin Kaget
Terkini
-
3 Flat Shoes di Bawah 200 Ribu yang Bikin Look Makin Chic
-
Filosofi Menanam Bunga Matahari untuk Tumbuh di Tengah Quarter Life Crisis
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY