Dahlia Poland sempat menghebohkan publik membongkar cat mesra sang suami Fandy Christian dengan wanita lain. Wanita lain yang menjadi terduga selingkuhan Fandy Christian itu disebut-sebut sang lawan main, Andi Annisa.
Sahabat Dahlia Poland, Ricky Cuaca, ikut buka suara soal isu perselingkuhan tersebut. Dalam pernyataannya, Ricky Cuaca blak-blakan membenarkan isu perselingkuhan tersebut.
"Ternyata memang itu bener. Dahlia Poland bilang gini, 'Kak lu percaya kan sama gue? Lu tahu gue kan nggak pernah bikin drama kayak gitu?' Oh iya ya, berarti bener," tutur Ricky Cuaca dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Rabu (17/05/2023).
Ricky Cuaca menyampaikan bahwa Dahlia Poland sudah curiga dan mencium adanya orang ketiga di rumah tangganya sejak lama.
Akan tetapi, Dahlia Poland selama ini hanya berusaha mengumpulkan segala bukti-bukti. Tak hanya itu, Ricky Cuaca menyiratkan bahwa Dahlia Poland sudah berusaha untuk memperingati pihak-pihak yang terkait.
Namun sayangnya, pihak yang bersangkutan itu dikabarkan tak membuat perubahan sama sekali. Hingga akhirnya, Dahlia Poland memutuskan untuk membongkar perselingkuhan yang terjadi di bahtera rumah tangganya.
"Mungkin lagi heboh-hebohnya kan baru-baru ini. Tapi kalau misalnya Dahlia sendiri sudah mencium bau-bau (perselingkuhan)," beber Ricky Cuaca.
"Kemarin kenapa nggak speak up? Poland itu lagi mengumpulkan bukti dan lagi mem-warning, kayak gue mencium aroma yang tidak sedap di rumah tangga gue. Jadi Poland mencoba nge-warning dulu. Ketika warning udah, warning sama si A sama si B sudah tapi masih terus-terusan, akhirnya bukti terjadi," imbuhnya.
Kendati demikian, Ricky Cuaca menyampaikan rasa syukurnya lantaran sahabatnya itu merupakan sosok wanita tangguh yang mmampu menghadapi rumah tangganya sendirian.
"Dahlia kan wanita batu jadi nggak akan menangis sih menurut gue. Untungnya dia kayak gitu, kalau dia nggak kayak gitu bisa jadi dia sedih, dia stres," pungkas Ricky Cuaca.
Baca Juga
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
Artikel Terkait
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
-
Tanggapi Kasus Perselingkuhan Lisa Mariana dan RK, Farhat Abbas Kali Ini Didukung Netizen
-
Lewat Ricu's Secreet, Ricky Cuaca Ajak Aliando Syarief Jalani Diet Sehat
-
Ridwan Kamil Sering Tampil Mesra Bareng Istri di Medsos, Ternyata Ini Tandanya
-
Isu Selingkuh dengan Lisa Mariana Panas, KPK Bongkar Peran Ridwan Kamil di Kasus BJB
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an