Para penggemar NCT atau yang kerap disapa NCTzen di seluruh dunia pasti kini tengah merasa bersedih setelah SM Entertainment mengumumkan dua orang anggota NCT yakni Sungchan dan Shotaro tak lagi menjadi bagian dari grup tersebut.
Pasalnya sejak keduanya debut di tahun 2020 lalu, para penggemar sudah menantikan dan berharap bahwa keduanya akan segera mendapatkan unit baru di bawah nama NCT.
Pada tahun 2022 lalu para penggemar mendapat harapan positif dengan rencana debut sub unit NCT Tokyo yang kemungkinan akan memasukkan Sungchan dan Shotaro sebagai lineup member, serta tiga orang rookies baru Shohei, Eunseok, dan Seunghan yang diperkenalkan melalui konten NCT Universe.
Kelima orang tersebut juga telah menampilkan panggung perkenalan yang keren di Konser SMTOWN Family yang diadakan di Korea dan Jepang tahun 2022 lalu.
Namun sayangnya, tapat pada Rabu (24/5/2023), pihak agensi SM Entertainment mengumumkan bahwa Sungchan, Shotaro, Eunseok, dan Seunghan akan debut dengan boy group baru SM di luar NCT.
Sementara Shohei yang mengalami masalah kesehatan terpaksa tak ikut debut dengan anggota rookie yang lain, dan akan menjalankan aktivitas individu.
Menanggapi keputusan perusahaan, salah satu member NCT yakni Yuta ikut angkat bicara. Melalui pesan di aplikasi Bubble Yuta mencoba untuk menghibur para penggemar.
"Kalian sedang apa? Kekeke, kalian pasti sedang memikirkan aku, kan? Gemasnya. NCT itu sulit, bukan? Tapi setidaknya kalian semua masih ada di sini, dan itu hal yang melegakan," ungkap Yuta, seperti dikutip dari akun Instagram @nct_vibe.
Idola asal Jepang itu melanjutkan, "Aku makan doenjang jiggae, hehehe. Aku sangat mengantuk soalnya aku makan banyak sekali. Pokoknya aku akan pergi sekarang. Ayo berbahagialah kita semua, kekeke."
Tak hanya meninggalkan pesan semangat untuk para penggemar, Yuta juga diketahui meninggalkan komentar pada unggahan surat perpisahan Shotaro di Instagram.
Yuta menuliskan, "Aku ingin mengatakan banyak hal, tetapi kamu akan baik-baik saja."
Komentar Yuta secara langsung tidak hanya memberikan semangat kepada Shotaro dan mendoakan yang terbaik untuknya, tetapi ia juga mengajak para penggemar untuk tetap bersemangat.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Winwin WayV Cedera di Lokasi Syuting, Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam