Persaingan dunia hiburan KPOP dari tahun ke tahun tampaknya semakin pesat. Hal ini terbukti dari banyaknya boy grup maupun girl grup yang memulai debutnya terhitung dari tahun kemarin. Bahkan beberapa grup yang terbilang masih baru tersebut mendulang sejumlah prestasi hingga lagunya tembus berbagai chart.
Dengan industri KPOP yang begitu kompetitif, sejumlah grup pun setiap tahunnya memutuskan untuk tidak aktif atau bubar karena berbagai alasan di luar kendali mereka. Diketahui lebih dari 60 boy grup KPOP debut selama generasi kedua berlangsung, namun kini hanya beberapa boy grup saja yang bertahan.
Melansir dari Koreaboo, berikut ini deretan boy grup generasi kedua yang masih aktif dan eksis di panggung hiburan KPOP.
1. BF
Awalnya grup yang memulai debutnya pada 26 Mei 2011 silam ini diberi nama Boyfriend. Di tahun 2019 agensi Starship Entertainment memutuskan untuk membubarkan grup tersebut. Selang beberapa tahun kemudian, grup tersebut bersatu kembali di perayaan anniversary Boyfriend ke-sepuluh tahun. Di penghujung akhir tahun 2021, mereka merilis album ADONIS dengan grup nama baru yakni BF.
2. Teen Top
Beranggotakan enam orang, grup ini memulai debutnya pada 9 Juli 2010 dengan track Clap. Teen Top sempat tidak melakukan comeback untuk beberapa tahun karena seluruh membernya harus menyelesaikan masa wamil. Baru-baru ini Teen Top dikabarkan akan comeback dan menghibur penggemar mereka dengan lagu baru.
3. INFINITE
INFINITE debut di tahun 2010 dengan lagu bergenre rock-pop Come Back Again. Seluruh anggota INFINITE telah menyelesaikan masa wamil dan mereka dikabarkan akan mendirikan agensi sendiri untuk menjalani kembali aktivitas grup.
4. DGNA
DGNA (juga dikenal sebagai The Boss ) memulai debutnya pada Maret 2010 dengan lagu Admiring Boy. Grup hingga saat ini aktif di Jepang dan baru-baru ini tampil di acara survival Peak Time. Pada 20 Mei lalu, ketiga membernya yakni Karam, Injun, dan Jay mengadakan fanmeeting hingga tiketnya terjual habis dengan cepat.
5. CNBLUE
Debut di tahun 2010 dengan membawakan lagu I'm A Loner. Popularitasnya masih eksis hingga mereka merilis singel berbahasa Jepang dengan judul Let It Shine pada Oktober 2022 lalu.
6. 2PM
Grup senior naungan JYP Entertaiment tersebut sudah meniti karir selama 15 tahun lamanya. Debut pada Agustus 2008 dengan lagu 10 Out of 10. Diketahui mereka terakhir kali melakukan comeback pada 2021 dan saat ini mereka fokus disibukkan dengan aktivitas solo.
7. 2AM
Serupa dengan 2PM, 2AM juga memulai debut di tahun 2008 dengan track This Song. Sempat hiatus, grup ini kembali merilis lagu berjudul Ballas 21 F/W pada tahun 2021.
8. SHINee
SHINee melakukan debut mereka pada Mei 2008 dengan tembang Replay. Grup tersebut merilis Don't Call Me pada tahun 2021 sebelum Taemin pergi melaksanakan wajib militer. Pada 27 Mei tepatnya hari ini para member akan menyapa penggemarnya melalui fan meeting sekaligus merayakan anniversary SHINee ke-15 tahun.
9. BIGBANG
BIGBANG memulai debut pada Agustus 2006. Popularitas mereka kian melejit pasca perilisan lagu FANTASTIC BABY. Menyusul comeback mereka pada tahun 2022 dengan Still Life, hanya G-Dragon yang masih bertahan di YG Entertainment, meskipun member lainnya mengatakan mereka masih akan berpartisipasi sebagai grup.
10. Super Junior
Karir belasan tahun dan masih eksis serta pengaruhnya dalam dunia KPOP membuat Super Junior layak menyabet gelar King of Hallyu Wave. Super Junior sendiri memulai debutnya pada tahun 2005 dengan title track Twins (Knock Out). Terakhir kali grup naungan SM Entertaiment tersebut merilis full-length album bertajukThe Road pada Januari 2023 dan menyelesaikan tur dunia keenam mereka pada bulan April.
11. TVXQ
TVXQ (juga dikenal sebagai DBSK) melakukan debut mereka pada tahun 2003 dengan Hug. Grup dengan dua member yakni Changmin dan Yunho masih aktif merilis musik solo dan lagu grup.
12. B1A4
Debut pada 23 April 2011 dengan lagu O.K. Grup ini sekarang aktif sebagai trio dan merilis Adore You sebelum Sandeul melakukan wajib militer.
Beberapa grup generasi kedua tidak aktif tetapi yang lainnya dikabarkan akan kembali melakukan aktivitas sebagai grup di masa mendatang seperti BLOCK B dan U-KISS .
Nah, itulah deretan boy grup generasi kedua yang masih aktif dan eksis di panggung hiburan KPOP, apa idolamu ikut termasuk?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
Artikel Terkait
-
Key SHINee 'Golden': Warna-warni Masa Muda yang Relevan dengan Banyak Orang
-
SHINee Love Like Oxygen: Sakitnya Kehabisan Napas Karena Cinta
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Minho SHINee dan Ningning Because of You: Hadirnya Mantan saat Mulai Move On
-
Onew SHINee Bertajuk For You: Hilangnya Takut dalam Hidup Karena Hadirnya Si Dia
Entertainment
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
Terkini
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna