Belakangan ini Marion Jola santer jadi perbincangan usai videonya ketika memakai deodorant di atas panggung viral. Pasalnya, aksi Marion Jola tersebut menuai nyinyiran hingga komentar pedas haters mengenai bentuk fisiknya. Bagaimana Marion Jola menyikapi hal tersebut? Simak artikelnya berikut ini.
Marion Jola Serang Balik Haters dengan Unggahan Ini
Tidak sedikit publik figur Tanah Air yang jadi korban body shaming, salah satunya ialah Marion Jola. Penyanyi jebolan acara Indonesian Idol itu kerap disinggung warganet soal bentuk tubuh dan warna kulitnya.
Terbaru, Marion Jola membagikan sebuah postingan berisi 5 slide. Dalam setiap slidenya menampilkan foto Marion Jola yang sedang berpose dengan selipan screenshot komentar nyinyir warganet.
"'Sorry kayak babon, 'Definisi cantik harus putih', 'Geli'," bunyi dari beberapa screenshot tersebut, dikutip pada Minggu (28/05/2023).
Di kolom caption, Marion Jola pun mencurahkan isi hatinya menyikapi hujatan-hujatan tersebut. Awalnya Marion Jola merasa hinaan yang ia dapatkan menyakiti perasaannya.
Namun seiring berjalannya waktu, Marion sadar jika sebagai publik figur, pasti ada saja segelintir orang yang tidak suka padanya meski ia sudah berusaha melakukan yang terbaik.
"Sekarang aku ada di posisi mengerti kalau menjadi manusia yang pasti hanya disukai orang lain itu mustahil adanya," ungkap Marion Jola.
"Tapi menjadi manusia yang mengasihi dirinya sendiri, memahami bahwa nilai nya sebagai manusia sudah pasti jauh lebih baik dan tidak lebih kecil dari mereka yang hanya bisa membenci, itu bisa dilakukan," tuturnya melanjutkan.
"Memang benar aku bisa baca ataupun mendengar kebencian yang datang padaku, tapi aku juga bisa diriku untuk hanya menerima cinta dan kasih yang ada di sekitarku. Seperti yang banyak dari kalian berikan juga untuk aku," sambungnya.
Lebih lanjut Marion Jola menyerukan pengikutnya untuk lebih bisa mencintai diri sendiri dan tidak menghiraukan cemoohan orang lain.
"Jangan biarkan orang lain mengontrol dirimu untuk mencintai dirimu sendiri. Kalau kata aku sih, 'Walau Haters menghadang ku akan selalu cinta sama aku'," ujar penyanyi berdarah Sumba itu.
Unggahannya tersebut pun mendapat respons positif dari sesama rekan selebriti dan penggemarnya. Mereka berbondong-bondong menguatkan Marion Jola sekaligus memberi semangat agar dirinya terus berkarya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
-
Jennifer Lopez dan Robert Zemeckis Berkolaborasi dalam Film Netflix Terbaru
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Glen Powell Jadi Penulis dan Pemain di Film Komedi Garapan Judd Apatow
Artikel Terkait
-
Apakah Antidepresan Bikin Gemuk? Lisa Mariana Kena Body Shaming karena Efek Obat Ini
-
Bentuk Tubuhnya Dihina, Lisa Mariana Salahkan Obat Antidepresan yang Dikonsumsi Saat Babyblues
-
Siti Badriah Dihujat saat Hamil: Ini Lho Perubahan Fisik yang Normal Dialami Ibu Hamil
-
Pendidikan Fajar Alfian, Pebulu Tangkis Diduga Body Shaming ke Ibu-ibu Pendemo
-
Sosok Fajar Alfian, Pebulu Tangkis Diduga Body Shaming ke Pendemo Perempuan
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan