Jennie BLACKPINK baru-baru ini telah menunjukkan kebolehannya sebagai aktris melalui serial original HBO, "The Idol". Meskipun kemunculannya tidak banyak, namun Jennie tetap tak luput dari sorotan berkat aktingnya di serial tersebut.
Meskipun kariernya sebagai aktris baru saja dimulai, para penggemar sudah tidak sabar menunggu proyek akting Jennie berikutnya. Bahkan, ia dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk berpartisipasi dalam salah satu proyek dari Marvel Studios.
Dilansir dari KBIZoom (9/6/2023), menurut laporan dari Dipe Dispatch dan Pop Base, Jennie sedang dalam pembicaraan dengan Marvel Studios untuk sebuah peran dalam miniseries baru berjudul "Team Agents of Atlas", sebuah team superhero Asia. Jika proses diskusi berjalan lancar, Jennie akan memerankan Luna Snow.
Terlahir dengan nama Seol Hee, Luna Snow memiliki kemampuan untuk mengendalikan salju dan kekuatan untuk menimbulkan sekaligus menyembuhkan luka.
Di dunia Marvel, Seol Hee juga merupakan seorang idola K-Pop seperti Jennie, dan merupakan leader dari grup bernama 4L1T.
Rumor ini segera menyebar luas setelah Jennie debut sebagai aktris di "The Idol". Penggemar juga menyadari bahwa beberapa bintang Asia dari Marvel Cinematic Universe yang mengikuti Jennie di Instagram, seperti Benedict Wong, Fala Chen, dan Claudia Kim.
Selain itu, Simu Liu dari film "Shang-Chi" dan Kathryn Newton dari "Ant-Man and the Wasp: Quantumania" juga baru-baru ini terlihat menghadiri konser BLACKPINK di Los Angeles, Amerika Serikat.
Kemudian, yang membuat para penggemar semakin yakin dengan berita tersebut adalah foto Jennie bersama aktor Park Seo Joon saat berada di acara brand Chanel pada tanggal 1 Juni lalu. Seperti yang diketahui bahwa Park Seo Joon membintangi film "The Marvels" sebagai Prince Yan.
Selain Jennie BLACKPINK, Marvel dikabarkan sedang mempertimbangkan banyak nama lain untuk bergabung dengan "Team Agents of Atlas", yaitu Park Shin Hye, serta aktor Tiongkong Leo Wu dan Guan Xiaotong.
Beberapa waktu yang lalu, Jennie menghadiri Festival Film Cannes 2023 untuk penayangan perdana serial "The Idol". Jennie mendapatkan durasi selama kurang dari 10 menit dalam serial tersebut. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Rilis Single APA SIH, Band Radja Dikritik Perkara Gaet Vadel Badjideh hingga Aransemen: Numpang Eksis?
-
Gara-gara Boneka Labubu, Wanita Ini Harus Bayar Denda Rp1,78 Miliar
-
Rilis Teaser Baru, Lisa BLACKPINK Pamer Tradisi Thailand di Serial White Lotus 3
-
Rose BLACKPINK Ungkap Inspirasi Lagu drinks or coffee, Fans Curigai Idol Populer Ini
-
Saingi BLACKPINK, Rose Sukses Pecahkan Rekor Global dengan Album Solo Rosie
Entertainment
-
Gantikan Jeon So Min, Ji Ye Eun Diumumkan Jadi Member Tetap Running Man
-
Kim Hye Yoon Jadi Rubah Ekor Sembilan di Drama Baru Bertajuk Human from Today
-
Namgoong Min dan Jeon Yeo Been Siap Beradu Akting di Drama Romansa Mendatang
-
Sambut Natal, Junho 2PM Donasi Rp 1,1 Miliar untuk Anak-Anak Kurang Mampu
-
NCT DoJaeJung Perfume: Wangi yang Buat Dia Jatuh Cinta dan Sulit Berpaling