Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea ikut berkomentar perihal drama Ferry Irawan yang meminta Venna Melinda untuk memgembalikan barang-barangnya. Barang-barang Ferry Irawan itu disebutkan tertinggal di rumah Venna Melinda.
Sebagai kuasa hukum Venna Melinda, Hotman Paris mengaku tak ambil pusing dengan permintaan Ferry Irawan itu. Menurutnya, Ferry Irawan tak meninggalkan barang-barang berharga di rumah kliennya itu.
Oleh sebab itu, Hotman Paris ogah membuang-buang waktu untuk membuat surat kuasa supaya Ferry Irawan bisa mengambil barang-barangnya.
Hingga saat ini, Venna Melinda memang belum melakukan penyerahan barang-barang Ferry Irawan lantaran Hotman Paris tak mau menunjukkan surat kuasa.
"Aduh, sebentar deh. Itu cuma bekas parfum, celana. Sudah lah, jangan tanya gitu untuk orang seperti aku. Untuk seorang Hotman Paris membicarakan itu, buang-buang waktu," ujar Hotman Paris di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (16/6/2023) dilansir dari Matamata.com -- jaringan Suara.com.
Tak hanya itu, Hotman Paris tak habis pikir dengan Ferry Irawan yang ngotot meminta barangnya kembali. Padahal menurut Hotman Paris, barang-barang Ferry Irawan di rumah Venna Melinda itu tidak berharga.
"Nggak ada barang berharga kok. Masak cuma bekas parfum mau diminta kembalikan?" ujar Hotman Paris dengan nada meledek.
Sementara itu, Venna Melinda sesungguhnya tak keberatan apabila Ferry Irawan ingin meminta barang-barangnya yang masih tertinggal di kediamannya.
Akan tetapi, tim kuasa hukum Venna Melinda harus tetap memenuhi syarat untuk memberikan surat kuasa.
"Ya itu akan dikasih asal ada surat kuasanya. Kalau tidak ada surat kuasa, berarti memberikan ke orang yang salah," kata Hotman Paris.
"Itu kan kemarin sudah mau dikembalikan. Sekitar dua bulan lalu itu sudah diangkut, mau dikembalikan. Aku yang minta sama Venna. Cuma pengacaranya kan nggak punya surat kuasa," ujarnya.
Andai tim pengacara Ferry Irawan mau menunjukkan surat kuasa untuk mengambil barang-barang klien mereka dari Venna Melinda, masalah tidak akan berlarut-larut seperti saat ini.
"Venna itu punya pengacara top, makanya memberikan nasehat juga yang tepat untuk tetap melindungi diri. Kalau barangnya dikasih ke orang, harus ada surat kuasa. Tepat kan?" kata Hotman Paris.
"Kan waktu itu kuasa hukumnya diminta, mana surat kuasanya? Tapi kuasa hukumnya malah cuma cengangas-cengenges saja, nggak tahu jawabannya apa," ujarnya lagi.
Baca Juga
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
Artikel Terkait
-
Aroma Mewah dan Tahan Lama Jadi Buruan, Perfumer Asal Thailand Ciptakan Wewangian Bunga nan Anggun
-
5 Potret Calon Menantu Hotman Paris Winona, Tampil Memukau dengan Baju Cheongsam dari Desainer Terkenal di Acara Sangjit
-
4 Rekomendasi Parfum Pria Miniso Terbaik, Aroma Mewah, Harga Ramah!
-
Yakin Putranya Verrell Bramasta Bisa Jadi Politisi Hebat, Venna Melinda: Dia 10 Kali Lebih Capable Dari Saya
-
Public Speaking Verrell Bramasta di Rapat DPR Bikin Tercengang, Profil Mentereng Orang Tuanya Ikut Disorot
Entertainment
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
Terkini
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
Jejak Kolonialisme dalam Tindakan Penjarahan: Jajah Bangsa Sendiri?