Kesabaran Lady Nayoan, istri Rendy Kjaernett, sepertinya sudah mencapai puncak. Saat beberapa kali ia mengetahui suaminya selingkuh dengan adik dengan adik Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah, dan sudah dua kali ia memberi peringatan kepada Syahnaz, namun masih tetap diulang.
Akhirnya, seperti diketahui, Lady Nayoan membongkar perselingkuhan suaminya bersama Syahnaz tersebut dengan mengunggah bukti-bukti chat mesra antara Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah ke story media sosial.
Tidak hanya itu, Lady Nayoan bahkan juga memposting tato permanen yang terlukis di bagian punggung Rendy Kjaernett, yang bergambar wajah seorang perempuan mirip Syahnaz Sadiqah.
BACA JUGA: Syahnaz Ogah Izin ke Jeje Govinda saat Keluar Rumah, Ekspresi Nisya Ahmad Disebut Mewakili Netizen
Lady Nayoan kemudian membuka suara terkait rumah tangganya dengan sang suami, Rendy Kjaernett, tersebut di podcast dr Richard Lee.
Seperti dikutip dari cuplikan video yang diunggah di media sosial Instagram oleh @lambegosiip pada Jumat (23/6/2023), secara blak-blakan, Lady Nayoan akan segera bercerai dengan Rendy Kjaernett. Selain itu, pada kesempatan tersebut Lady Nayoan juga menyampaikan pesan menohok buat Syahnaz dan Rendy.
"Mungkin untuk dia udah sampe di tujuannya ya, kalo memang mau sama suami saya, ya silakan," ucapnya.
Lady Nayoan mempersilakan Syahnaz untuk memilih hidup bersama Rendy. Jika keduanya hendak hidup bersama, ia akan membukakan jalan.
"Seperti yang udah aku tulis di story, aku yang bukain jalan," tegasnya.
"Saya juga sudah, bukan sudah sih, tapi akan gugat cerai, jadi kalau memang itu yang diinginkan, ya silakan," imbuh Lady sambil menyeka air mata.
Menurut pengakuannya, Lady membuka jalan tersebut sebab ia menyayangi sang suami. Saking sayangnya ia rela membiarkan Rendy hidup bersama Syahnaz.
Selain buat Syahnaz, pada kesempatan tersebut Lady juga memberikan pesan nyesek buat Rendy agar bisa menyelesaikan secara baik-baik.
"Kita ketemu baik-baik, kamu minta aku baik-baik, nikahnya juga baik-baik, sampai punya anak-anak. Kamu tetap papanya anak-anak. (Jadi) aku berharap, kamu menyelesaikannya juga dengan baik-baik," ujar Lady.
"Untuk kesehatan mental anak-anak juga," imbuh Lady.
Cuplikan tayangan video di Instagram tersebut, mengundang banyak komentar dari warganet.
"Nangis. Syahnaz, lu jahat banget. Lu jahat, Naz. Hidup lu sempurna, punya ekonomi bagus, suami baik, anak-anak lucu, keluarga besar tajir. Lu tinggal bersyukur, nikmatin hidup lu, tinggal bahagia sama anak-anak dan suami lu. Asal lu tahu, jutaan orang yang ingin ada di posisi lu," komentar @rania***.
"Wanita cerdas. Kalau lakinya saja sudah nggak mau sama dia, ya sudah, ngapain dipertahanin," ujar @_gitana***.
"Sudah dikasih jalan buat hidup bersama-sama tanpa sembunyi-sembunyi. Mari kita tunggu kabar pernikahan S & R. Jangan sampai dong, udah dibukain jalan tapi nggak sampai sana," ungkap @desiin***.
Baca Juga
-
Temukan Potensi Diri dan Kekuatan Pikiran dalam Buku Mind Power Skills
-
Ulasan Buku Memaknai Jihad, Mengenal Pemikiran Prof. Dr. KH. Quraish Shihab
-
Cinta Datang dari Ranum Buah Mangga dalam Buku Kata-Kata Senyap
-
Proses Perubahan Ulat Menjadi Kupu-Kupu dalam Buku Metamorfosis Sempurna
-
Kritik Tajam tapi Santai dalam Buku Kumpulan Cerpen Jreng Karya Putu Wijaya
Artikel Terkait
-
Beda Reaksi Dedi Mulyadi Soal Lucky Hakim ke Jepang demi Anak vs Jeje Govinda Bawa Anak ke Kantor
-
Deretan Aplikasi Chat buat Selingkuh, Ridwan Kamil Diduga Hubungi Lisa Mariana Duluan di Telegram
-
Bawa Anak, Syahnaz 'Sidak' Ruang Kerja Jeje Govinda di Kantor Bupati Bandung Barat
-
Ekpresi Shanaz Kaget Irwansyah Sahur Bareng Satu Meja dengan Raffi Ahmad Disorot
-
Riwayat Pendidikan Arumi Bachsin vs Syahnaz Sadiqah, Ada yang Gagal Bergelar S1
Entertainment
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Sinopsis Witch Watch, Anime Romcom Terbaru Berlatar di Dunia Magis
Terkini
-
Ki Hadjar Dewantara dalam Revitalisasi Kurikulum yang Relevan
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Menghidupkan Semangat Ki Hadjar Dewantara dalam Politik Pendidikan Era AI
-
Harta Koruptor Aman, RUU Perampasan Aset Mandek Lagi