Pada Selasa (27/6/2023), para pemain film The Moon, meliputi Seol Kyung Goo, D.O. EXO. Kim Ae Hee, dan Sutradara Kim Yong Hwa menghadiri acara konferensi pers untuk menyambut perilisan film tersebut.
Mengutip dari Allkpop, dalam kesempatan tersebut, sang sutradara dan para pemain membicarakan banyak hal mengenai film The Moon, mulai dari proses syuting, hingga casting para pemain.
Secara khusus, Sutradara Kim Yong Hwa memberikan pujian kepada salah satu pemain utama, yakni D.O. EXO yang memerankan karakter Hwang Sun Woo dalam film The Moon garapannya.
BACA JUGA: Begini Tanggapan P Nation Terkait Kabar Bergabungnya Hwasa MAMAMOO
Sang sutradara juga menyebutkan alasan mengapa ia memilih D.O. sebagai karakter utama dalam film tersebut.
“D.O. adalah seorang aktor yang telah lama aku perhatikan dari jarak yang dekat. Aku juga mengagumi kemampuan aktingnya, “ jelas sang sutradara.
Sejak bekerjasama dalam film Along with the Gods beberapa tahun yang lalu, tampaknya Sutradara Kim Yong Hwa mengenal lebih dekat sosok seorang D.O. EXO dan mengagumi karakternya sebagai seorang artis.
“Aku telah mendengarkan kisah hidupnya. Lingkungan ia tumbuh, hingga perjalanan kariernya hingga sukses seperti sekarang ini. Aku mengenalnya lebih dari kebanyakan orang,” jelas Sutradara Kim Yong Hwa.
BACA JUGA: Bintangi Film The Moon, D.O. EXO Ungkap Kesan Perankan Tokoh Astronot
Ia menambahkan, “Aku ingin mengatakan bahwa ia memiliki kualitas aktor hebat di dalam dirinya. Ia juga seorang yang tidak egois, serta pria yang sejati.”
Lebih detail lagi, Kim Yong Hwa menyebut D.O. EXO sebagai seorang artis yang memiliki kesulitannya sendiri, sama seperti karakter Hwang Sun Woo dalam film The Moon.
Namun, Kim Yong Hwa menyampaikan jika D.O. tidak pernah menunjukkan kesulitan yang ia rasakan kepada orang lain. Itu merupakan salah satu pesona yang dimiliki sang idola.
BACA JUGA: Sempat Ditunda, Drama Korea The First Responders Musim 2 Konfirmasi Tanggal Tayang
“Aku percaya ia akan bertahan sebagai seorang aktor untuk periode yang lama. Orang sepertinya akan memiliki karier yang cemerlang di industri ini. Aku benar-benar mengaguminya," tutup Sutradara Kim Yong Hwa.
Sementara itu, film The Moon, mengikuti kisah seorang astronot yang terdampar di bulan setelah kecelakaan, dan mereka yang berada ke bumi harus berusaha keras untuk menyelamatkannya. Film ini dijadwalkan tayang perdana di Korea Selatan pada 2 Agustus 2023.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
Artikel Terkait
-
5 Film Animasi Terlaris Asia Tenggara, Jumbo di Posisi Puncak!
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab